Tips untuk Ibu Hamil, Perbanyak Buah dan Sayur Bisa Turunkan Risiko Keguguran

- 24 April 2023, 14:22 WIB
Ilustrasi - Buah dan sayur bisa menurunkan risiko keguguran bagu ibu hamil.
Ilustrasi - Buah dan sayur bisa menurunkan risiko keguguran bagu ibu hamil. /Pexels.com/Daria Shevtsova

 

PR TASIKMALAYA - Keguguran atau kematian janin saat ini masih menjadi mimpi buruk bagi pasangan yang sangat menginginkan keturunan.

Apalagi pasangan yang telah lama menikah selama bertahun-tahun, belum juga dikaruniai keturunan, tentu sangat menginginkan untuk diberi keturunan.

Ada banyak faktor terjadinya keguguran, seperti pola makan, merokok dan penggunaan alkohol. Dengan menerapkan Pola makan yang sehat dan banyak mengkonsumsi nutrisi yang seimbang, maka risiko keguguran bisa diminimalisir.

Keguguran atau hilangnya kehamilan secara spontan banyak terjadi ketika memasuki minggu ke-20. Dalam minggu-minggu tersebut sekitar 10 sampai 20 persen potensi kegugurannya besar.

Baca Juga: The Uncanny Counter Lanjut ke Season 2, Inilah Daftar Pemain dan Jadwal Tayangnya

Kebanyakan kasus keguguran terjadi karena masalah kromosom yang menghambat perkembangan janin.

Kemudian alasan yang lain adalah karena masalah hormonal, masalah pembekuan darah, penyalahgunaan alkohol atau obat-obatan, masalah fisik serta mental yang tidak stabil.

Diet yang seimbang selama masa kehamilan yang selalu direkomendasikan untuk wanita seperti dari sebuah studi baru-baru ini dalam jurnal Fertility and Sterility adalah dengan diet buah dan sayuran.

Baca Juga: Harga Tiket Bioskop Film Buya Hamka di Bandung Lengkap dengan Sinopsisnya

Berdasarkan studi baru tersebut, buah dan sayur yang dikonsumsi dalam jumlah banyak dapat mengurangi risiko terjadinya keguguran.

Tak hanya itu, mengonsumsi makanan yang kaya akan nutrisi seperti telur, buah-buahan, sayur-sayuran jug dapat menurunkan risiko terjadinya keguguran.

Sekitar 61 persen lebih rendah kemungkinannya wanita mengalami keguguran dengan banyak melakukan diet kaya buah, sedangkan asupan sayuran yang tinggi dikaitkan dengan penurunan risiko keguguran sekitar 41 persen seperti dikutip dari PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA.

Menerapkan pola makan yang sehat dan seimbang dan pola hidup yang baik, maka secara tidak langsung akan menurunkan risiko keguguran dan dapat melindungi bayi dari cacat ketika lahir.

Baca Juga: Demon Slayer Season 3 Episode 3: Link Nonton, Jam Tayang, dan Bocoran Cerita

Asupan produk seperti susu yang tinggi akan kalsium dapat menurunkan risiko keguguran hingga 37 persen, lalu penurunan risiko keguguran sebanyak 33 persen bila konsumsi biji-bijian dan 19 persen dengan diet kaya makanan laut dan telur.

"Kami sangat menganjurkan para pasangan untuk mempertimbangkan pentingnya membuat pilihan gaya hidup yang positif saat merencanakan sebuah keluarga, dan melanjutkan pilihan sehat ini selama kehamilan mereka dan seterusnya," kata ketua tim peneliti Dr. Yealin Chung.

Dengan menerapkan pola yang sehat dan hidup yang sehat, risiko keguguran dapat dihindari serta bayi lahir dengan sehat.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah