Ingin Kulit Lebih Glowing saat Lebaran Idul Fitri? Coba Gunakan Ramuan Ini, Sangat Mudah Dibuat

- 22 April 2023, 16:39 WIB
Ilustrasi ramuan khusus yang dapat digunakan agar wajah lebih glowing saat lebaran atau Idul Fitri nanti.
Ilustrasi ramuan khusus yang dapat digunakan agar wajah lebih glowing saat lebaran atau Idul Fitri nanti. /Pixabay

Konon orang tua zaman dahulu banyak yang mengolah menjadi minuman sehat seperti jamu dengan menambahkan rempah lainnya. Ramuan dari olahan kunyit ini juga ternyata banyak digunakan secara medis di India sejak zaman kuno.

Menariknya bahkan para peneliti mengungkapkan ternyata di dalam kunyit terdapat kandungan zat yang sangat bermanfaat bagi kulit kita, salah satunya dapat meningkatkan kadar glutathione.

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Healthline 13 April 2023, berdasarkan sebuah studi menemukan bahwa glutathione juga dapat menurun seiring dengan bertambahnya usia seseorang.

Baca Juga: Jadwal Penukaran Uang Edisi Idul Fitri 1444 H Wilayah Tasikmalaya, dari 14 hingga 18 April 2023!

Glutathione ini yang disebut-sebut sebagai master antioksidan merupakan salah satu antioksidan kuat di dalam tubuh kita.

Tubuh kita dapat memproduksi glutathione tersendiri, terutama dengan bantuan dari tiga asam amino yaitu diantaranya glutamin, namun dapat lebih maksimal jika dibantu dengan asupan nutrisi yang sangat mendukung.

Banyak sekali peranan penting dari si "master of antioksidan" atau glutathione ini untuk kesehatan kulit dan membuat lebih bersinar.

Baca Juga: Tes IQ: Bisa Lihat 3 Perbedaan di Antara Gambar? 20 Detik untuk Orang Jenius Menemukannya

Fungsi glutathione itu sendiri dapat meningkatkan kecerahan atau tone atau tingkat kecerahan dan mempercantik kulit menjadi karena lebih cerah.

Sebagaimana diketahui bahwa antioksidan adalah zat yang dapat mengurangi stres oksidatif dengan memerangi radikal bebas dalam tubuh. Sebagian besar antioksidan ditemukan didalam makanan sehat yang kita makan sehari-hari.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah