Bahan, Resep, dan Cara Membuat Salad Sayur ala Restaurant Jepang

- 20 Juni 2022, 13:38 WIB
Berikut tersedia bahan, resep, dan cara membuat salad sayur ala restaurant Jepang ala chef Devina Hermawan.*
Berikut tersedia bahan, resep, dan cara membuat salad sayur ala restaurant Jepang ala chef Devina Hermawan.* /JillWellington/Pixabay./

PR TASIKMALAYA - Salad sudah tidak asing lagi di Indonesia. Ada salad buah dan salad sayur. Umumnya masyarakat lebih menyukai salad buah.

Salad sayur biasanya banyak digunakan sebagai makanan pendamping masakan Jepang. Seperti bento.

Banyak orang tidak menyukai salad sayur karena rasanya yang kurang enak. Akan tetapi, ada 1 restaurant Jepang terkenal di Indonesia yang salad sayurnya disukai banyak orang.

Berikut resep salad sayur ala restaurant Jepang ala chef Devina Hermawan:

Baca Juga: Tes Psikologi: Ingin tahu Seberapa Stres Kamu? Cobalah Pilih Salah Satu Jam Tangan ini, Dan Ungkap Kondisinya

Bahan

2 buah wortel
1 buah lobak putih
5 lembar kubis

Bahan campuran acar

150ml air
8 sdn gula
4 sdm cuka
2 sdt garam

Baca Juga: Tes Psikologi: Coba Pilih Apa yang Akan Kamu Korbankan dalam Hidup, Ungkap Banyak Hal Tentang Dirimu

Bahan dressing mayo 

8 sdm mayones
1 sdm susu kental manis
2 sdm saos tomat
1 sdt mustard (boleh menggunakan, boleh tidak)
¼ sdt garam dan merica secukupnya

Cara membuat

1. Serut wortel atau potong seperti batang korek api, sisihkan.

Baca Juga: Kepala Deddy Corbuzier Bocor hingga Alami Mata Suri Sebelum Menikah dengan Sabrina Chairunnisa

2. Potong lobak dengan irisan memanjang, sisihkan.

3. Campurkan gula, cuka, garam, dan air masak hingga larut.

4. Kemudian tuang ke dalam wortel dan lobak, aduk rata kemudian dinginkan.

5. Iris tipis kubis lalu rendam dengan air es atau air diberi es batu.

Baca Juga: 7 Karbohidrat Terbaik yang Harus Anda Makan Setiap Hari, Menurut Ahli Diet

6. Campurkan mayones, saus tomat, susu kental manis, mustard, garam dan merica, kemudian aduk rata.

7. Susun sayuran (wortel, lobak, kubis) di atas piring.

8. Tuang mayones di atasnya atau di campurkan.

Salad ala restaurant Jepang siap disajikan.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah