Waspada Jika 5 Tanda Anxiety Ini Mulai Menguasaimu, Salah Satunya Sulit Tidur

- 16 Desember 2021, 18:39 WIB
Simak 5 tanda anxiety yang perlu diwaspadai saat mulai menguasai dirimu, salah satu tanda itu adalah sulit tidur.
Simak 5 tanda anxiety yang perlu diwaspadai saat mulai menguasai dirimu, salah satu tanda itu adalah sulit tidur. /Pixabay/Wokandapix

PR TASIKMALAYA - Kondisi kecemasan berlebih kini lebih dikenal dengan anxiety.

Rupanya, anxiety memiliki beberapa tanda khusus yang bisa kamu amati sendiri.

Sebelum anxiety menguasaimu, ada pencegahan yang bisa kamu lakukan.

Di antaranya adalah mengenali beberapa tanda ‘kehadiran’ anxiety dalam perilakumu, salah satunya merasakan kesulitan untuk tidur.

Baca Juga: Awas Spoiler, Begini Penjelasan Ending Spider-Man: No Way Home

Berikut 5 tanda anxiety yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Healthline pada Kamis, 16 Desember 2021.

1.     Obsesi tanpa akhir yang membuatmu lelah

Terkadang, terlintas di pikiranmu seperti, “Saya tidak akan bertanggung jawab atas orang lain,” berulang kali.

Itu mungkin pertanda ringan tanda adanya kecemasan.

Baca Juga: Akun Instagram Idol K-Pop Joy Red Velvet Diretas hingga Foto dengan Crush Bocor! Ini Reaksi Netizen

Hal itu akhirnya membuat kamu akan mendapati dirimu yang mulai kelelahan karena pikiran berulang tersebut.

2.     Mengabaikan atau menghindari apa yang kamu butuhkan

Kita cenderung menghindari tema pembicaraan seperti ini saat merasa sendiri dan anxiety mulai menghampiri.

Dalam kondisi ini, kamu mulai kekurangan perspektif akan semua hal yang terjadi pada dirimu, meskipun kamu tahu betul ada banyak orang yang bersedia mendengarkan.

Baca Juga: Prediksi Lazio vs Genoa di Coppa Italia 18 Desember 2021 dengan Line Up dan Skor Akhir

3.     Merencanakan secara berlebihan atau mencoba mengendalikan sesuatu yang di luar kendali

Pernahkah kamu merasa, bahwa cara kamu ‘membantu’ nampak seperti ‘memerintah’?

Contohnya adalah saat berada di acara keluarga, kamu mencoba mengendalikan semua yang hadir di sana.

Ingat, kerabatmu pun adalah manusia yang memiliki hak terkait pilihan mereka sendiri.

Baca Juga: Hoaks atau Fakta: Benarkah Aldi Taher Meninggal Dunia dan Sempat Sesak Napas?

4.     Gelisah sehingga sulit tidur

Semakin lelah pikiranmu berkutat pada hal yang sama, dan semakin merenungkan sejuta detail per menitnya, kamu semakin tidak mampu untuk memiliki waktu istirahat berkualitas.

Bisa jadi kamu pernah di pagi hari mendapati dirimu yang berkata ‘aku ingin tidur’.

5.     Kondisi kesehatan fisik kian memburuk

Baca Juga: Demi Lihat Zendaya, Tom Holland Rela Hentikan Wawancara di Penayangan Perdana No Way Home

Setiap orang memiliki kebiasaan berbeda di kala stres atau anxiety muncul.

Ada yang semakin pendek kukunya, bisa jadi tingkat kecemasannya semakin tinggi.

Dalam hal ini, kamu harus memperhatikan perubahan yang bisa dilihat melalui apa yang tubuhmu tunjukkan.

Percayalah, tidak ada kata terlambat untuk mempelajari tanda-tanda anxiety atau kecemasan berlebih.

Baca Juga: 4 Zodiak yang Dikenal Paling Semangat, Salah Satunya Virgo

Hendaknya kamu tidak jadikan dirimu hamster yang terus berlari di dalam roda tanpa ujung.

Selain itu, perlu diingat bahwa ada banyak sekali bantuan yang tersedia melalui pencegahan dan pengobatan.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x