Ingin Miliki Tubuh Sehat dan Seksi? Berikut Ini Tips Ala Maria Vania

- 24 Mei 2021, 15:42 WIB
Presenter sekaligus model Maria Vania membagikan tips memiliki tubuh sehat dan seksi, rutin berolahraga dan makan nasi putih.*
Presenter sekaligus model Maria Vania membagikan tips memiliki tubuh sehat dan seksi, rutin berolahraga dan makan nasi putih.* /@mariavania/Instagram/
PR TASIKMALAYA - Maria Vania merupakan presenter, aktris, sekaligus model yang memiliki paras yang cantik serta tubuh seksi.

Maria Vania sangat concern menjaga bentuk tubuhnya agar tetap terlihat seksi dan proporsional.

Adapun, Maria Vania selalu menjaga pola makannya dengan tidak mengonsumsi nasi putih dan selalu rutin berolahraga.
 
Baca Juga: Putri Anne Istri Arya Saloka Unggah Potongan Ayat Alquran Surat Ibrahim: Love

Rupanya, Maria Vania telah menerapkan pola hidup sehat dan rutin berolahraga sejak 2014 silam.

Hingga kini, presenter yang kerap membawakan acara bertema olahraga itu semakin terbiasa mengonsumsi makanan sehat yang dibarengi dengan rutin berolahraga.

Oleh sebab itu, untuk para wanita yang ingin memiliki tubuh sehat dan seksi seperti Maria Vania, dapat menerapkan tips yang diberikan olehnya.
 
Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 24 Mei 2021: Aldebaran Kebingungan Cari Cara Yakinkan Andin Perihal Kuburan Nindy

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com di kanal YouTube MOP Channel yang di unggah pada Senin, 24 Mei 2021, Maria Vania membagikan beberapa tips mendapatkan tubuh sehat dan seksi.

"Vania kan ngelakuin seperti naik ke gunung atau hiking dengan kemiringan yang luar biasa miring banget sampai harus pegangan, tapi enggak perlu lari," ucapnya.

Tips tersebut sangat disarankan oleh Maria Vania bagi para wanita yang ingin memiliki tubuh seperti dirinya.
 
Baca Juga: Pemerintah Indonesia Masih Tunggu Kepastian Izin Pemberangkatan Jemaah Haji 2021 dari Arab Saudi!

Kemudian, wanita cantik kelahiran Bandung itu memberikan tips kedua yaitu dengan melakukan stretching.

"Terus juga tadi Vania harus memulai sesuatu dengan stretching, kenapa supaya lebih siap otot-ototnya dan juga enggak cedera," ujar Maria Vania.

Selanjutnya, Maria Vania memberikan tips ketiga yaitu dengan mengencangkan otot bagian perut.
 
Baca Juga: Ashanty Makan di Restoran Tertinggi Dunia di Dubai, Azriel: Naiknya Cepet, Kayak Lift Pondok Indah

Akan tetapi, menurutnya, mengencangkan otot perut merupakan hal yang paling sulit untuk dilakukan.

Karena banyak yang memiliki tubuh langsing namun perut tetap buncit, hal itu menurut Vania disebabkan olah pola makan tidak dijaga dan kurang latihan otot perut.

Dalam menjaga pola makan, Maria Vania menerapkan enam hari makan makanan sehat diselingi dengan makanan yang mengandung lemak dan gula.
 
Baca Juga: Sebut Islam Agama Terbesar ke 2 di Israel, Teddy Gusnaidi: Anda Benci Israel Artinya Anda Juga Benci Islam

"Harus tetap menikmati hidup tapi jangan sampai kebablasan," katanya.

Wanita berparas cantik itu mengatakan bahwa hidup sehat itu sudah merupakan lifestylenya sehari-hari.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: YouTube MOP Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x