Ternyata Ini Cara Sehat Turunkan Berat Badan, Mudah dan Dijamin Berhasil

29 Juni 2022, 11:36 WIB
Simak berikut ini adalah cara Sehat untuk menurunkan berat badan yang mudah dan dijamin akan berhasil. //Pixabay/PublicDomainPictures

PR TASIKMALAYA - Cara sehat turunkan berat badan banyak dicari, terutama bagi mereka yang mengaku sedang melakukan diet, memulai diet, atau tertarik untuk melakukan diet.

Namun terkadang mereka tidak memperhatikan cara untuk turunkan berat badan, bahkan sampai membahayakan kesehatan tubuh.

Karena dengan cara turunkan berat badan yang salah seperti memilih diet ekstrim sampai menggunakan obat-obatan.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari totalshape pada Rabu, 29Juni 2022 upaya penurunan berat badan dapat mengikuti 6 cara sehat yang telah kami ulas di bawah ini.

Baca Juga: Tes IQ: Anda Terbukti Lebih Teliti dari Orang Biasa Kalau Temukan Semua Kata ‘Mata’ dalam 7 Detik!

1. Harapan, tetap termotivasi

Sebagaimana penambahan berat badan Anda adalah sebuah proses, maka penurunan berat badan juga harus dilihat sebagai sebuah proses.

Kenaikan berat badan terjadi karena Anda membangun kebiasaan yang tidak sehat (makan terlalu banyak, jarang berolahraga).

Sekarang Anda perlu membangun kebiasaan baru (makan lebih sedikit, sering berolahraga) untuk menurunkan berat badan dengan sehat.

Untuk menurunkan berat badan berlebih, dibutuhkan kombinasi kesabaran dan ketekunan.

Baca Juga: Presiden Jokowi Lanjutkan Perjalanan ke Ukraina Lewat Jalur Darat

Agar tetap termotivasi, jangan pernah menganggap yang dilakukan sebagai diet.

Sebaliknya, anggaplah sebagai adaptasi gaya hidup baru. Salah satunya adalah merangkul makanan sehat dan olahraga yang menghasilkan penurunan berat badan.

Ingatlah bahwa kegagalan penurunan berat badan terjadi, itu karena hasil dari ketidaksabaran, atau obsesi dengan timbangan.

Maka Alihkan fokus Anda dalam membangun kebiasaan baru yang lebih sehat agar Anda tetap termotivasi untuk menurunkan berat badan.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Apa yang Dilihat Pertama Kali? Ungkap Kepribadian Anda Sebenarnya

2. Lacak kalori Anda

Bagaimana Anda bisa yakin Anda membakar kalori lebih banyak? Salah satu cara terbaik untuk melakukannya adalah penemuan yang relatif baru yang disebut dengan aplikasi pelacakan kebugaran/ kalori.

Aplikasi pelacakan tersebut biasanya gratis dan akan memberi Anda informasi untuk mencatat makanan dan aktivitas fisik Anda.

Aplikasi kemudian akan menghitung jumlah kalori masuk vs jumlah keluar dan memberi tahu Anda kalori yang dibakar melalui gerakan olahraga dan non olahraga.

Sebagai tipsnya anda dapat mencatat makanan yang akan masuk ke dalam tubuh. Dan itu akan menjadi kebiasaan yang memberikan keuntungan besar dalam jangka panjang.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar Ini Bisa Ungkap Kamu Orang yang Dangkal dan Mementingkan Diri Sendiri

3. Kurangi gula dan karbohidrat

Sering kali kita lebih banyak makanan manis dan karbohidrat olahan daripada makanan yang sehat. Rahasia cara menurunkan berat badan dimulai mengurangi gula dan karbohidrat.

Perhatikan juga apa yang Anda makan, karena fakta bahwa banyak makanan olahan berlabel rendah atau tanpa lemak sering menggantinya dengan gula; yang tentunya akan menjadi kegagalan dalam diet.

Maka mulai hari ini biasakan untuk membeli buah dan sayuran segar daripada makanan instan serta biasakan membaca label sebelum membeli sesuatu.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar Ini Bisa Ungkap Kamu Orang yang Dangkal dan Mementingkan Diri Sendiri

4. Paham tentang lemak jenuh

Lemak jenuh memiliki reputasi buruk akhir-akhir ini, tetapi kenyataannya banyak produk rendah lemak namun sejalan dengan tingkat obesitas yang tinggi.

Kebanyakan dalam produk, lemak hewani telah ditukar dengan gula halus dan karbohidrat untuk menutupi kekurangan rasa.

Faktanya menghilangkan lemak dari tubuh Anda bukanlah solusi terbaik untuk mencapai penurunan berat badan.

Baca Juga: Jelang Kurban, Pemerintah Antisipasi Wilayah Terdampak PMK dan Beri Vaksinasi Hewan Ternak

Lemak hewani alami seperti mentega lebih baik untuk Anda daripada makanan olahan seperti margarin, dan penelitian telah mengaitkan susu murni dengan lebih sedikit lemak tubuh dan menurunkan obesitas daripada minuman alternatif susu kemasan.

Memotong kelebihan kalori tidak berarti harus makan lebih sedikit, itu berarti Anda perlu makan lebih banyak buah dan sayuran.

Mulailah setiap makan malam dengan salad dan ganti karbohidrat makanan Anda dengan porsi ekstra sayuran.

Baca Juga: 5 Drama Korea yang Tayang Juli 2022, Salah Satunya Big Mouth Dibintangi Yoona SNSD

5. Konsumsi Suplemen Vitamin & Mineral

Sering terjadi ketika orang melakukan diet , tetapi mereka malah kehilangan banyak berat badan, yang akhirnya tidak mendapatkan cukup nutrisi penting.

Karena itu, ada baiknya Anda mempertimbangkan untuk mengonsumsi suplemen vitamin dan mineral.

Anda dapat mengkonsumsi Vitamin D yang sangat penting bagi mereka yang mengalami perubahan pola makan.

Vitamin D membantu tubuh menyerap kalsium, mencegah penyakit dan mengatur kadar insulin.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Mana Posisi Pelukan Favorit Anda? Ungkap Karakter Cinta, Salah Satunya Sulit Membuka Hati

Penelitian juga menunjukkan bahwa kekurangan vitamin D sebenarnya dapat menyebabkan tubuh mempertahankan jaringan adiposa.

Ingatlah, vitamin tidak akan membuat Anda bertambah gemuk. Tetapi mereka dapat membantu mencegah defisit nutrisi yang dapat menyebabkan masalah yang mengganggu di kemudian hari.

6. Berpuasa

Kebanyakan orang bisa mendapatkan keuntungan dari proses berpuasa. Mungkin bagi agama islam akan terbiasa melaksanakan ini.

Baca Juga: Tes IQ: Coba Tebak, Objek Ini Berada di Tangga yang Lurus atau Miring? Buktikan Kecerdasan Anda

Berpuasa dapat Anda lakukan dengan menjadwalkan waktu-waktu tertentu selama seminggu di mana Anda tidak akan memakan apapun.

Dengan melakukan ini, Anda memaksa tubuh untuk melakukan penyesuaian metabolisme dan membakar jaringan adiposa yang ada - terutama di sekitar bagian tengah tubuh - untuk memenuhi kebutuhan energi Anda.

Beberapa orang memilih satu hari dalam seminggu untuk berpuasa. Yang lain makan makanan sehat normal mereka 5 hari berturut-turut dan kemudian membatasi asupan kalori mereka menjadi 500 - 600 kalori per hari selama 2 hari. Yang lain berpuasa di siang hari kemudian makan satu kali di malam hari.

Anda bisa menyesuaikan dengan kondisi tubuh saat akan melaksanakan puasa ini.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: totalshape.com

Tags

Terkini

Terpopuler