Lebih dari 3 Juta Pekerja dapat BLT Subsidi Gaji Termin 2 Tahap Tiga, Cek Daftar Penerimanya Disini

- 17 November 2020, 15:10 WIB
Ilustrasi BLT
Ilustrasi BLT /PIXABAY

 

PR TASIKMALAYA – Pemerintah terus memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.

Berbagai macam bantuan pun terus disalurkan pemerintah mulai dari Bantuan Langsung Tunai (BLT) hingga subsidi tagihan listrik.

Saat ini pemerintah tengah memberikan BLT subsidi gaji kepada pegawai swasta yang memiliki gaji dibawah Rp5 juta.

Baca Juga: Bidik 107 Juta Penduduk, Pemerintah Indonesia Siap Gelar Vaksinasi Covid-19

Bantuan ini diberkan sebanyak Rp2,4 juta dan akan diberikan dalam dua tahap.

Kementerian Ketenagakerjaan pun mengumumkan telah memberikan BLT subsidi gaji termin II tahap 3.

Baca Juga: Pendaftaran BLT UMKM Diperpanjang, Targetkan 12 Juta Pelaku Bisnis

Baca Juga: Trump Berencana Serang Iran, Penasihat Gedung Putih Ungkap Kekhawatiran

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dalam Rilis Kemnaker, berikut cara mengecek penerima BLT Subsidi Gaji Termin II Tahap 3:

1. Masuk ke link www.kemnaker.go.id;

2. Klik masuk jika sudah punya kun, jika belum, klik Daftar;

3. Klik daftar Sekarang yang terdapat pada bagian bawah kolom masuk;

4. Isi data diri, masukkan NIK, Nama Orangtua, Email, Nomor HP, Password;

5. Klik Daftar Sekarang;

Baca Juga: Soroti Kurumunan Tanpa Prokes, Luhut: Saya Setelah Kunjungan dari Luar Negeri Dikarantina

6. Sistem akan mengirimkan kode OTP lewat SMS ke nomor HP yang sudah didaftarkan;

7. Lakukan aktivasi akun, masuk kembali ke website, selanjutnya klik Masuk pada bagian pojok kanan atas laman Kemnaker;

8. Lakukan pengisian formulir dengan lengkap;

9. Setelah data terisi lengkap, selanjutnya aka nada status pemberitahuan pada dashboard apakah pendaftar masuk ke dalam penerima bantuan atau tidak.***

Editor: Tita Salsabila

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x