Temukan Rafflesia Arnoldi Berdiameter 80 cm di Kebunnya, Anwar: Tadinya Cari Bunga Keladi

- 17 Oktober 2020, 21:10 WIB
 Fakta menarik tentang bunga Rafflesia Arnoldi.
Fakta menarik tentang bunga Rafflesia Arnoldi. /Pegipegi


PR TASIKMALAYA – Bunga Rafflesia Arnoldi merupakan bunga yang jarang bisa ditemui dan terbilang langka.

Karena kelangkaannya inilah, tidak semua dapat meihat bunga ini. Namun, Anwar (50) warga Kabupaten Rejang Lebong, Lampung telah menemukan bunga Raflesia didalam kebunnya.

Bunga Raflesia Arnoldi berdiameter 80 cm ditemukan mekar di areal perkebunan kopi miliknya sejak beberapa hari lalu.

Baca Juga: 6 Film Indonesia Ini Ajak Kamu Berkeliling Indonesia Meski di Rumah Aja

Pemilik kebun Anwar, warga Desa Tanjung Beringin, Kecamatan Curup Utara saat ditemui pada Sabtu, 17 Oktober 2020, mengatakan jika puspa langka yang menjadi ikon Provinsi Bengkulu itu pertama kali ditemukannya pada Senin, 12 Oktober 2020 lalu, namun belum mekar masih berbentuk knop atau kuncup ungan.

“Ditemukan hari Senin tanggal 12 kemarin, saat itu saya lagi mencari bunga jenis keladi yang lagi ngetren di masyarakat, pas ujung kebun yang berada di tepian sungai menemukan Bunga Rafflesia namun belum mekar,”katanya dikutip Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com dalam Antara News.

Dijelaskannya, awal penemuan Bunga langka itu masih berbentuk knop atau bakal bunga ukuran besar di pinggiran Sungai Dendan atau berjarak sekitar 200 meter dari pondok dalam kebunnya sehingga perkembangannya terus dipantaunya.

Baca Juga: Tanggapi Isu Kepulangan Habib Rizieq, IPI: Tingkatkan Turbulensi Politik, Goyangkan Pemerintah

“Beberapa hari lalu bunga ini mekar sempurna dan saya langsung abadikan, kemudian foto Bunga ini menyebar di sosial media sehingga banyak yang datang kesini untuk melihatnya,” ungkapnya.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x