Kemendagri Ungkap 5 Indikator Suksesnya Pilkada 2024, Kerjasama Aparat hingga Peran Media Massa

- 29 Juni 2024, 19:00 WIB
Ilustrasi Pilkada serentak.
Ilustrasi Pilkada serentak. /DOK. PIKIRAN RAKYAT /DOK PIKIRAN RAKYAT

PR TASIKMALAYA - Dalam persiapan menuju Pilkada 2024,  Pelaksana Harian Direktur Jenderal Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri Togap Simangunsong menyampaikan indikator keberhasilan Pilkada secara serentak.

Pertama, kata Togap, Pilkada 2024 bisa berjalan aman dan lancar sesuai dengan aturan yang ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) maupun Badan Pengawasan Pemilihan Umum (Bawaslu).

"Meskipun ada pesta demokrasi, pilkada ini kita mengharapkan tetap berlangsung aman lancar sesuai aturan yang berlaku,” kata Togap pada 28 Juni 2024.

Kedua adalah partisipasi pemilih di Pilkada 2024 meningkat. Hal ini berkaca pada Pemilihan Presiden (Pilpres) yang mencapai angka 81,78 persen.

Baca Juga: Minimarket Dituding Jual Pulsa Topup Judi Online, Bos Ritel Klarifikasi

Sebagaimana dilansir dari ANTARA, ia mengatakan bahwa faktor ketiga adalah Pilkada 2024 bersih dari konflik apapun sehingga kontestasi ini berjalan damai.

Agar faktor ketiga bisa berjalan, kerjasama antara Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) harus ditekankan.

Kemudian yang keempat, Pilkada 2024 harus bersinergi dengan sesama penyelenggara seperti KPU, Bawaslu hingga Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP).

Terakhir atau kelima, peran media massa di Pilkada 2024 sangat dibutuhkan dalam memberikan informasi yang sebenarnya tanpa dibuat-buat.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah