Fokus Mahfud MD di Debat Cawapres Nanti Malam: Merebut Hati Rakyat

- 22 Desember 2023, 12:54 WIB
Mahfud Md sudah siapkan memaparkan program unggulan yang berkaitan dengan pembangunan ekonomi untuk masyarakat luas saat debat berlangsung.
Mahfud Md sudah siapkan memaparkan program unggulan yang berkaitan dengan pembangunan ekonomi untuk masyarakat luas saat debat berlangsung. /ANTARA/Hreeloita Dharma Shanti/

PR TASIKMALAYA - Jelang debat cawapres, Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud menyebut Mahfud MD akan fokus memaparkan gagasan, visi misi ataupun program, daripada menyerang lawan pada acara debat nanti.

TPN mengatakan, Mahfud MD sudah siapkan memaparkan program unggulan yang berkaitan dengan pembangunan ekonomi untuk masyarakat luas saat debat berlangsung.

“Fokus utama dari strategi Pak Mahfud MD dalam debat cawapres pada esok itu (hari ini) adalah bagaimana fokus untuk merebut hati rakyat, dengan menawarkan gagasan atau program ekonomi yang bukan hanya diinginkan dan dibutuhkan,” ujar Mirza Ahmad pada 21 Desember 2023.

Mengenai pembangunan ekonomi, pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD akan menawarkan hal itu dan disertai dengan pondasi hukum yang kuat.

Baca Juga: Mahfud MD Pilih Baca Isu Ekonomi di Koran Jelang Debat Cawapres, Tak Pedulikan Kelebihan Gibran

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA. Adapun program unggulan yang disebutkan oleh dia adalah KTP sakti, internet super cepat gratis dan merata, satu keluarga miskin minimal satu sarjana, dan semua pasti kerja.

Ia menambahkan, Mahfud MD mau melakukan lompatan ekonomi Indonesia ke arah lebih maju melalui program kerja bersama Ganjar Pranowo.

Sebelumnya, Mahfud MD sempat memberikan komentar terkait persiapan dirinya untuk ikut bertarung dalam acara debat cawapres malam ini di JCC.

Mahfud MD lebih memilih membaca beberapa koran, terkait tema debat yang sudah diberikan oleh KPU beberapa waktu lalu.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x