Serahkan Pendaftaran Caleg DPR RI, Partai Demokrat Apresiasi Kinerja KPU RI Jelang Pemilu 2024

- 14 Mei 2023, 17:47 WIB
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengapresiasi kinerja KPU RI saat menyerahkan berkas pendaftaran bakal Caleg DPR RI untuk Pemilu 2024.
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengapresiasi kinerja KPU RI saat menyerahkan berkas pendaftaran bakal Caleg DPR RI untuk Pemilu 2024. /Pikiran Rakyat/Oktaviani/

PR TASIKMALAYA - Partai Demokrat telah menyerahkan berkas pendaftaran calon legislatif (caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta, pada Minggu, 14 Mei 2023.

Secara resmi KPU RI menerima berkas pendaftaran sejumlah 580 bakal caleg DPR RI pada Pemilu 2024 dari partai Demokrat.

Kedatangan partai perwakilan partai Demokrat sekaligus penerimaan berkas dilakukan langsung oleh ketua KPU RI, Hasyim Asy'ari.

Baca Juga: Serentak, Seluruh Ketua Pengurus Daerah Partai Demokrat Sambangi Pengadilan Negeri Setempat

Partai Demokrat diwakili oleh Ketua Umum (Ketum), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerahkan pberkas pendaftaran di ruang Sidang Utama kantor KPU RI, pada hari Minggu, sekitar pukul 14.50 WIB.

"Pada hari ini, hari Minggu, 14 Mei 2023 atau hari terakhir, hari keempat belas pendaftaran bakal calon anggota DPR RI, hadir Pimpinan Pusat Partai Demokrat untuk mendaftarkan bakal calon DPR RI," ujar Hasyim Asy'ari ketika menerima berkas pendaftaran caleg dari partai Demokrat, di kantor KPU seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara.

Setelah menerima berkas tersebut, KPU RI akan memeriksa kelengkapannya dan memberitahukan status kelengkapan berkas pendaftaran kepada partai Demokrat.

Baca Juga: Pemilu 2024 Akan Segera Digelar, KPU Antisipasi Catatan Merah Korban Jiwa Petugas Pemilu Tahun 2019

Jika terdapat berkas yang tidak lengkap, maka KPU akan memberikan kesempatan untuk partai Demokrat melengkapi berkas yang dibutuhkan hingga batas akhir waktu pendaftaran, yaitu hari ini pukul 23.59 WIB.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x