BMKG Ingatkan Soal Potensi Gempa Megathrust 8,7: Ini Bukan Ramalan, Semuanya Harus Siap!

- 27 Juli 2022, 17:36 WIB
Ilustrasi - BMKG kembali mengingatkan mengenai potensi gempa Megathrust 8,7 SR yang akan terjadi di Indonesia.
Ilustrasi - BMKG kembali mengingatkan mengenai potensi gempa Megathrust 8,7 SR yang akan terjadi di Indonesia. //PIXABAY/Tumisu

PR TASIKMALAYA – Dwikorita Karnawati selaku Kepala Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memberikan peringatan soal potensi gempa Megathrust.

Tidak main-main, gempa bumi megathrust tersebut diperkirakan sebesar 8,7 magnitudo.

Menurut Kepala BMKG tersebut, gempa megathrust dengan magnitude 8,7 tersebut, diperkirakan berpotensi terjadi di Pantai Selatan Jawa Tengah.

Dia bahkan mengingatkan, gempa megathrust dengan magnitude 8,7 itu bukanlah sekedar ramalan atau prediksi.

Baca Juga: Tes Fokus: Anjing atau Manusia yang Pertama Kali Kamu Lihat? Hanya Orang Super Teliti yang Bisa Menjawab Benar

Pernyataan tersebut disampaikan Dwikorita Karnawati pada Rabu, 27 Juli 2022 saat membuka kegiatan Sekolah Lapang Gempa Bumi Kabupaten Cilacap.

“Kita ini di wilayah Indonesia yang rawan gempa bumi, termasuk juga di Kabupaten Cilacap,” bebernya seperti yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA.

Menurutnya, gempa megathrust tersebut diperkirakan terjadi karena Kabupaten Cilacap berada di Pantai Selatan Jawa Tengah yang mana lokasinya menghadap langsung zona tumbukan lempeng antara lempeng Samudra Hindia dan lempeng Eurasia.

Dwikorita Karnawati menambahkan, tumbukan lempeng itu merupakan zona gempa megathrust yang perkiraan terburuknya jika benar-benar terjadi gempa, kekuatannya bisa mencapai 8.7 magnitudo.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x