3 Laut dengan Kondisi Terumbu Karang Paling Mengkhawatirkan: Indonesia Salah Satunya

- 11 Juli 2022, 12:50 WIB
 Ilustrasi terumbu karang. Daftar laut yang kondisi terumbu karangnya mengkhawatirkan.
Ilustrasi terumbu karang. Daftar laut yang kondisi terumbu karangnya mengkhawatirkan. /Pixabay/Jan-Mallander

PR TASIKMALAYA – Kehidupan biota laut merupakan elemen penting dalam menjaga ekosistem lingkungan.

Saah satu biota laut yang memegang peran penting bagi lingkungan adalah terumbu karang.

Sayangnya, eksistensi terumbu karang ini keberadaannya justru semakin terancam.

Hal ini disebabkan oleh berbagai hal, mulai dari dampak aktivitas manusia, seperti sampah plastik, hingga peningkatan suhu global.

Baca Juga: Tes IQ: Cuma Butuh Logika Dasar Agar Kamu Berhasil Menemukan Perusak Gaun Pengantin di Gambar Ini, Tebaklah!

Bukan hanya itu, ternyata ada beberapa negara yang keberadaan terumbu karangnya dalam kondisi mengkhawatirkan.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Earth, berikut ini 3 daftar negara tersebut:

1. Indonesia

Diketahui sekitar 95%  terumbu karang di Asia Tenggara sekarang dalam keadaan terancam.

Baca Juga: Syarat Lengkap Aturan Perjalanan Dalam Negeri Mulai 17 Juli 2022

Hal ini disebabkan karena polusi plastik, serta overfishing yang dilakukan di berbagai kawasan.

Dampaknya berpengaruh secara langsung pada terumbu karang yang ada di dalam lautan.

Sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2017 lalu menunjukkan bahwa di Pulau Melinjo, jumlah terumbu karang mengalami penurunan sebanyak 22.2%.

Sementara itu, ilmuwan memprediksikan bahwa hanya sebesar 15% terumbu karang yang dapat bertahan hingga tahun 2050 mendatang.

Baca Juga: Ketahui 6 Jenis Kopi Unik yang Hanya Ada Di Indonesia

2. Laut Pasifik

Salah satu kejadian terburuk yang menghantam biota laut terjadi di antara tahun 2014 dan 2017.

Hal itu disebabkan oleh sebuah peristiwa yang dikenal dengan nama El Niño.

El Niño merupakan aktivitas ketika permukaan air yang memanas tiba di wilayah Samudra Pasifik bagian Tengah dan Timur.

Baca Juga: 7 Judul Drakor Romantis yang Wajib Ditonton, Salah Satunya 'Do You Like Brahms?'

Akibatnya lebih dari 70% terumbu karang di dunia terdampak serta mengalami kerusakan yang permanen.

3. Hawaii

Di kawasan ini tercatat sekitar 25% terumbu karang mengalami kerusakan sejak 1994 hingga 2006.

Kerusakan paling parah diketahui terjadi di Hanolua Bay, dimana penurunan terjadi secara signifikan, 42% menurun hingga 9%.

Baca Juga: Mengenal Anggota NCT Dream, Berikut Formasinya

Hal ini diketahui disebabkan karena aktivitas manusia. Namun, pemerintah setempat diketahui telah mengambil berbagai langkah untuk memperbaiki dan melindungi habitat terumbu karang tersebut.

Bagaimana menurut pendapat Anda?***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Earth.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah