Update Virus Corona Indonesia per 23 April 2020: Pasien Sembuh Bertambah Jadi 913 Orang

- 23 April 2020, 13:40 WIB
ILUSTRASI virus corona (COVID-19)
ILUSTRASI virus corona (COVID-19) //pixabay

PIKIRAN RAKYAT – Pemerintah melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan virus corona kembali melaporkan hasil rekapitulasi data terkait pasien Covid-19 pada Rabu sore, 22 April 2020.

Hingga Kamis siang, 23 April 2020 pukul 13.00 WIB, jumlah pasien yang terinfeksi Covid-19 menjadi 7.418 kasus, dengan jumlah pasien sembuh semakin bertambah menjadi 913 orang sementara 635 meninggal dunia.

“Sebaran pasien sembuh yang terbanyak adalah di Jakarta 322 orang, Jawa Timur 101 orang, Sulawesi Selatan 75 orang, Jawa Barat 79 orang, Jawa Tengah 54 orang. Keseluruhan akumulasi di seluruh Provinsi adalah 913 pasien,” ungkap Juru Bicara Pemerintah untuk Covid-19 Achmad Yurianto.

Baca Juga: 5 Drama Korea Slice of Life Terbaik yang Penuh Pelajaran Berharga

Dilansir situs resmi Covid-19 Indonesia, data yang dicatat tersebut diambil dari hasil uji spesimen sebanyak 55.732 yang dilakukan menggunakan metode Polymerase Chain Reaction (PCR) di 38 laboratorium.

Sebanyak 47.361 kasus spesimen yang diperiksa didapatkan data 7.418 positif dan 39.943 negatif.

Sedangkan Orang Dalam Pemantauan (ODP) berjumlah 193.571 orang, serta 17.754 orang​​​ berstatus​​​​ Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di 34 provinsi dan 253 kabupaten/kota di Tanah Air.

Baca Juga: Besuk Ditiadakan Cegah Corona, Warga Binaan Lapas Klas II B Tasikmalaya Antre Video Call

Gugus Tugas merincikan data kumulatif positif Covid-19 di Indonesia yaitu di Provinsi Aceh tujuh kasus, Bali 152 kasus, Banten 337 kasus, Bangka Belitung delapan kasus, Bengkulu delapan kasus, Yogyakarta 75 kasus, dan DKI Jakarta 3.383 kasus.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: covid19.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x