Febri Diansyah, Mantan Jubir KPK Angkat Bicara Ihwal Pengusiran Susi Air di Malinau

- 3 Februari 2022, 16:20 WIB
Febri Diansyah angkat suara terkait dengan pengusiran Susi Air di Malinau, Mantan Jubir KPK bilang begini.
Febri Diansyah angkat suara terkait dengan pengusiran Susi Air di Malinau, Mantan Jubir KPK bilang begini. //Instagram/@febridiansyah.id, @susipudjiastuti115

PR TASIKMALAYA - Febri Diansyah, mantan juru bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) turut angkat bicara terkait pengusiran armada pesawat Susi Air milik Susi Pudjiastuti di Kabupaten Malinau.

Tanggapan Febri Diansyah terkait Susi Air tersebut disampaikannya lewat Tweet di akun Twitter pribadinya @ febridiansyah.

Menurut Febri Diansyah, pengeluaran paksa pesawat Susi Air milik Susi Pudjiastuti dari Hanggar Bandara Robert Atty Bessing tersebut bakal berisiko mengganggu penerbangan.

Febri Diansyah menyebut bahwa hal itu menganggu penerbangan yang melayani masyarakat Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara.

Baca Juga: Apa yang Bisa Dilakukan Pemburu Iblis dengan Latar Belakang Ninja dalam Anime Kimetsu no Yaiba?

Di mana di Bandara Robert Atty Bessing Kabupaten Malinau Kalimantan Utara tersebut terdapat 11 rute penerbangan.

“Ada 11 rute penerbangan yang melayani masyarakat Malinau yang berisiko terganggu akibat pengusiran kemarin,” tulis Febri Diansyah dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Twitter @febridiansyah diunggah pada Kamis, 3 Februari 2021.

Febri Diansyah angkat suara terkait dengan pengusiran Susi Air di Malinau, Mantan Jubir KPK bilang begini.
Febri Diansyah angkat suara terkait dengan pengusiran Susi Air di Malinau, Mantan Jubir KPK bilang begini. /Twitter/@febridiansyah.id

Febri Diansyah pun merasa heran atas pengusiran paksa Susi Air tersebut, yang dinilai mantan Juru Bicara KPK tersebut tidak memikirkan dampak terhadap masyarakat Kabupaten Malinau.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Twitter @febridiansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x