Pembangunan IKN Diperkirakan Rp466 triliun, Sri Mulyani Melihat Persiapan Beberapa Pihak

- 19 Januari 2022, 17:48 WIB
Menkeu Sri Mulyani angkat suara terkait pembangunan IKN yang diperkirakan akan memakan biaya Rp466 triliun.
Menkeu Sri Mulyani angkat suara terkait pembangunan IKN yang diperkirakan akan memakan biaya Rp466 triliun. /Foto: Instagram/ @smindrawati/

 

PR TASIKMALAYA - Ibu Kota Negara (IKN) diperkirakan pemerintah memiliki total anggaran pembangunan sebesar Rp466 triliun.

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyebut pembangunan IKN, dapat menggunakan anggaran yang dialokasikan pada kementerian dan lembaga terkait.

"Kita akan lihat kesiapan kementerian dan lembaga, kemampuan eksekusi serta dampak ekonomi yang paling optimal," ucap Sri Mulyani pada Rabu, 19 Januari 2022 seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA.

Menkeu Sri Mulyani mengungkapkan, pembangunan IKN juga dapat menggunakan anggaran Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) kluster penguatan ekonomi sebesar Rp178,3 triliun.

Baca Juga: Kritik Pedas Proses Pengesahan UU IKN, Rocky Gerung: Ambisi Presiden...

"Sehingga kita berikan prioritas, untuk dapat menggunakan yang Rp178,3 triliun," ucap Menkeu.

Menurut Menkeu, pihaknya juga tidak masalah jika pembangunan IKN tidak boleh dihubungkan dengan PEN.

"Kalaupun PEN tidak boleh dihubungkan dengan IKN ya tidak apa-apa juga," tutur Menkeu.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x