Survei Capres Ganjar Pranowo Ungguli Prabowo-Anies, Versi PRC dan PPI

- 28 Desember 2021, 12:41 WIB
Ganjar Pranowo ternyata mengungguli Prabowo Subianto serta Anies Baswedan dalam survei capres versi PRC dan PPI.
Ganjar Pranowo ternyata mengungguli Prabowo Subianto serta Anies Baswedan dalam survei capres versi PRC dan PPI. /Instagram @ganjarpranowo.

PR TASIKMALAYA - Ganjar Pranowo unggul survei capres versi PRC dan PPI, dari Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.

Survei calon presiden (capres) Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo unggul, berdasarkan versi Politika Research & Consulting (PRC) yang berkolaborasi dengan Parameter Politik Indonesia (PPI).

Ganjar Pranowo mengungguli survei capres Prabowo Subianto dan Anies Baswedan, versi PRC dan PPI.

Unggulnya Ganjar Pranowo dalam survei capres ini disampaikan oleh Direktur Eksekutif PRC, Rio Prayogo.

Baca Juga: Timnas Indonesia Maju ke Final AFF 2021, Luis Milla: Selamat, Luar Biasa!

“Ganjar Pranowo menempati peringkat pertama, di luar rentang margin of error survei,” ucap Rio pada Senin, 27 Desember 2021 seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA.

Menurut Direktur Eksekutif PRC Rio, Ganjar Pranowo menempati elektabilitas tertinggi yakni 17,2 persen, dengan pertanyaan terbuka soal siapa yang layak jadi capres.

Sementara itu, Prabowo Subianto berjumlah 16,4 persen, serta Anies Baswedan yaitu 9,1 persen.

Baca Juga: Penculikan di Ikatan Cinta Hari Ini 28 Desember 2021: Gegara Elsa, Papa Surya Hubungi Irvan?

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x