Rocky Gerung Bongkar dan Soroti Manuver Erick Thohir yang Selalu Ada dalam Survei Capres 2024

- 7 Desember 2021, 13:52 WIB
Rocky Gerung membongkar dan menyoroti Erick Thohir, yang selalu ada di dalam setiap survei capres 2024.
Rocky Gerung membongkar dan menyoroti Erick Thohir, yang selalu ada di dalam setiap survei capres 2024. /Instagram @rocky.gerung / @erickthohir

PR TASIKMALAYA - Rocky Gerung menyoroti manuver Menteri BUMN Erick Thohir jelang persiapan pilpres 2024.

Rocky Gerung melihat bahwa Erick Thohir sangat serius sehingga masuk dalam semua survei capres 2024.

Bahkan, Rocky Gerung juga memuji apa yang dilakukan oleh Erick Thohir.

"Yang paling disorot sekarang adalah manuver dari Erick Thohir karena terlihat kawan ini serius betul, bahwa dia ada dalam semua survei," tuturnya dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube Rocky Gerung, Selasa 7 Desember 2021.

Baca Juga: Ceritakan Pengalaman Unik Saat Masih Menjadi Wanita, Aprilio Perkasa Manganang: Wah itu Malu Sekali..

Menurutnya, selain Erick Thohir yang tercatat sebagai kandidat calon presiden, itu juga merupakan hal yang bagus.

"Artinya tercatat sebagai calon presiden itu hal yang bagus," sambungnya.

Akan tetapi, menurut Rocky Gerung sebaiknya Erick Thohir mengucapkan dari awal bahwa dirinya ingin menjadi presiden dan siap untuk diuji.

Baca Juga: Kunjungi Wahana Rumah Hantu, Remaja di Malaysia Alami Serangan Jantung hingga Meninggal

"Dari awal mestinya Erick Thohir ucapkan saya ingin menjadi presiden dan saya minta diuji," ujarnya.

Bahkan menurutnya, orang-orang sudah merasa bahwa tim sukses Erick Thohir sudah terbentuk.

"Orang merasa bahwa tim sukses Erick Thohir itu sudah terbentuk dan tinggal di tambah-tambah sedikit supaya fraksi lain tidak cemburu," ungkapnya.

Baca Juga: Akibat Pandemi Covid-19, Angka Kematian Malaria Naik pada 2020

Rocky Gerung menceritakan, bahwa sebelumnya Erick Thohir sudah bertemu dengan PKB, NU sehingga harus menyeimbangkan dengan partai PDIP.

"Erick Thohir kan sudah bertemu dengan PKB, NU dan sudah dapat jaket Banser, sekarang harus ada imbangan PDIP harus diberi lebih banyak," sambungnya.

Dia juga menambahkan, bahwa kemungkinan akan banyak komisaris dari PDIP yang merupakan relawan dari Presiden Jokowi.

Baca Juga: Rocky Gerung Jelaskan Tujuan Sebenarnya Gerakan Reuni 212: Bukan Sekedar Kumpulan Orang

"Komisaris baru dan mungkin banyak komisaris dari PDIP juga yang merupakan rim relawan Presiden Jokowi, yang diangkat di tempat-tempat yang tidak terlalu tersorot oleh publik," ujarnya.

Jadi menurut Rocky Gerung, hal ini terlihat seperti Erick Thohir sedang membangun tim sukses.

Rocky Gerung berharap semoga Erick Thohir sukses dengan cara yang jujur.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Youtube Rocky Gerung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah