Bosan dengan Sejumlah Nama yang Dimunculkan, Abdillah Toha Ajukan Ahok hingga Gus Mus di Pilpres 2024

- 1 Juni 2021, 18:00 WIB
Pemerhati politik, Abdillah Toha mengusulkan nama-nama lain untuk calon Pilpres 2024 mendatang melalui akun Twitter pribadinya.
Pemerhati politik, Abdillah Toha mengusulkan nama-nama lain untuk calon Pilpres 2024 mendatang melalui akun Twitter pribadinya. /Tangkapan layar Twitter/@@AT_AbdillahToha

Pemerhati Politik itu pun mengajukan sejumlah nama yang menurutnya bisa dimuncul pada Pilpres 2024.

"Pasangan mana dari nama-nama ideal di bawah ini yang mungkin mampu membahagiakan rakyat?" tulis Abdillah Toha.

Baca Juga: Larissa Chou Ungkap Alasannya Gugat Cerai sang Suami, Adik Alvin Faiz: Kita Ambil Hikmahnya Saja

"Atau ada pasangan lain?" tambahnya.

Nama-nama yang diajukan oleh Abdillah Toha setidaknya ada 17 nama.

Adapun nama-nama itu di antaranya adalah Menteri Keuangan Sri Mulyani, Komisaris Petamina Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, Ekonom Senior Faisal Basri, dan Ulama NU KH Ahmad Mustofa Bisri atau Gus Mus.

Baca Juga: Nagita Slavina Ngidam Vila Rp200 Milyar, Raffi Ahmad Batal Belikan: Mahal Nggak Bisa Dinego

Selain itu, ada nama Menko Polhukam Mahfud MD, Menteri Kesehatan Budi Gunadi, Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir, Hingga Presenter Najwa Shihab serta nama-nama lainnya.

Diketahui sebelumnya, sejumlah nama telah masuk dalam berbagai survei untuk calon presiden di Pilpres 2024.

Nama-nama itu di antaranya adalah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Twitter @AT_AbdillahToha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x