Tanggapi Konflik Israel dengan Palestina, Abdillah Toha: Masalah Penjajah Lawan yang Dijajah

- 21 Mei 2021, 21:30 WIB
Konflik yang sudah memasuki pekan kedua antara Israel dan Palestina mendapatkan tanggapan dari politisi senior Abdillah Toha.*
Konflik yang sudah memasuki pekan kedua antara Israel dan Palestina mendapatkan tanggapan dari politisi senior Abdillah Toha.* /Twitter.com/@AT_AbdillahToha

PR TASIKMALAYA – Konflik antara Israel dengan Palestina mendapat tanggapan dari Abdillah Toha, seorang pemerhati sosial, ekonomi, dan politik.

Konflik yang sudah memasuki pekan kedua antara Israel dan Palestina mendapatkan tanggapan dari politisi senior Abdillah Toha.

Tanggapan Abdillah Toha soal konflik Israel dengan Palestina disampaikan melalui Twitter @AT_AbdillahToha milik pribadinya pada Kamis 20 Mei 2021.

Baca Juga: Akui saat SD Hampir Buat Satu Komplek Kebakaran, Andhika Pratama: Kabur Meninggalkan Tempat Tersebut

Dilansir Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com dari cuitan Twitter @AT_AbdillahToha pada Kamis 20 Mei 2021, berikut pernyataan Abdillah Toha tentang konflik Israel dan Palestina.

“Belakangan muncul suara-suara di negeri kita membela zionis Israel. Ada yang beralasan karena Hamas dituduh teroris,” kata Abdillah Toha.

“Lupakah bahwa pejuang kemerdekaan kita dulu juga disebut teroris oleh Belanda? Ada buzzer yang anggap pendukung Palestina adalah kelompok kadrun antipemerintah,” ucap Abdillah Toha menyambung.

Baca Juga: Ungkap Aurel Sempat Merasakan Ada Gumpalan yang Keluar, Krisdayanti: Pernyataan dari Dokter Sudah...

Selanjutnya, Abdillah Toha mencuit bahwa Palestina merupakan salah satu negara paling awal yang mengakui kemerdekaan Indonesia.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: ANTARA Twitter @AT_AbdillahToha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x