Soroti Megawati Jadi Ketua Dewan Pengarah BRIN, Mardani Ali Sera: Pastikan Bukan Kepentingan Politis

- 2 Mei 2021, 14:31 WIB
Soroti Megawati Jadi Ketua Dewan Pengarah BRIN, Mardani Ali Sera:  Pastikan Bukan Kepentingan Politis.*
Soroti Megawati Jadi Ketua Dewan Pengarah BRIN, Mardani Ali Sera: Pastikan Bukan Kepentingan Politis.* /Antara/HO-Humas Fraksi PKS

PR TASIKMALAYA - Mantan Presiden RI ke-5, Megawati Soekarnoputri dipilih menjadi Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

Terpilihnya Megawati Soekarnoputri tersebut mendapat sorotan dari politisi Partai Keadilan Sejahtera atau PKS, Mardani Ali Sera.

Mardani Ali Sera menyampaikan bahwa jabatan Dewan Pengawas BRIN harus memastikan kepentingan teknokratis.

Baca Juga: 5 Tersangka Pencatutan Nama Nadiem Makarim Telah Ditetapkan, Polri: Hanya untuk Memudahkan Pengambilalihan

Sehingga menurut Mardani Ali Sera, pemilihan Megawati sebagai Ketua Dewan Pengarah BRIN bukan untuk kepentingan politis.

Hal itu seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Twitter @MardaniAliSera pada Minggu, 2 Mei 2021.

"Pertama boleh jadi niat penunjukkan bu Mega untuk memperkuat BRIN. Tapi BRIN adalah rumah dan tempat koordinasi seluruh proses riset di Indonesia," cuit Mardani.

Baca Juga: Sempat Dianggap Diabaikan Anak Sule, Nathalie Holscher Buktikan Kedekatannya dengan Anak Tirinya

"Amat strategis kedudukan & tugasnya. Posisi Dewan Pengarah BRIN hrs memastikan kepentingan teknokratis bukan politis," Lanjut Mardani.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x