Geram Menteri Kehutanan Malam Urusi Food Estate, Dedi Muyadi: Fokus Ke Hutan, Nggak Boleh Mikirin yang Lain

- 7 April 2021, 14:10 WIB
Tanggapi bencana alam yang melanda Indonesia,  Anggota DPR RI, Dedi Mulyadi geram Menteri Kehutanan malah urusi Food Estate.*
Tanggapi bencana alam yang melanda Indonesia, Anggota DPR RI, Dedi Mulyadi geram Menteri Kehutanan malah urusi Food Estate.* /Instagram/@dedimulyadi71/.*/Instagram/@dedimulyadi71

PR TASIKMALYA- Anggota DPR RI Komisi IV Dedi Mulyadi baru-baru ini memberikan pernyataannya terkait peristiwa bencana alam yang melanda sejumlah daerah di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Tanggapan perihal bencana alam di NTT itu disampaikan Dedi Mulyadi dalam unggaha video pada saat melakukan Rapat Kerja Komisi IV DPR RI dengan Menteri Kehutanan Siti Nurbaya.

Dedi Muyadi dalam rapat tersebut lantas menyampaikan duka dan doa atas peristiwa bencana alam yang menimpa NTT pada Minggu lalu tersebut.

Baca Juga: Fahri Hamzah: Telegram Kapolri Yang Sudah Dibatalkan adalah Kritik Kepada Pers Kita

Seperti diketahui, akibat bencana alam yang menimpa sejumlah daerah di NTT itu mengakibatkan sebanyak 128 orang meninggal dunia, serta puluhan orang lainnya masih dalam pencarian.

Bencana alam berupa banjir bandang dan tanah longsor itu terjadi pada Minggu, 4 April 2021 dini hari.

Menanggapi hal itu, sebagaiman diberitakan Galajabar.Pikiran-Rakyat.com dalam judul artikel "Berapi-api! Dedi Mulyadi Amuk Menteri Kehutanan Malah Urusi Food Estate: Indonesia yang Mahal Nanti Oksigen!", Dedi Mulyadi pun sontak mengingatkan seluruh masyarakat untuk senantiasa menjaga kelestarian alam.

Baca Juga: Preview Perempat Final Liga Champions Eropa: Porto vs Chelsea

"Bencana terus melanda kita. Semoga apa yang saya sampaikan di Rapat Kerja Komisi IV, bisa mengingatkan kita semua untuk menjaga alam. Duka dan doa untuk saudara kita di Nusa Tenggara Timur," tulisnya melalui akun Facebook pribadinya 'Kang Dedi Mulyadi', dikutip galajabar Selasa, 6 April 2021.

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: Galajabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x