Prihatin Indonesia Didepak di All England 2021, Ridwan Kamil Protes: Tidak Adil dan Unprofesional

- 19 Maret 2021, 14:10 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil turut protes Indonesia didepak dari All  England 2021.*
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil turut protes Indonesia didepak dari All England 2021.* //Instagram.com/@ridwankamil

"Namun, kami pun tidak diberi tahu siapa, berapa orang, dan dari mana asal orang yang positif tersebut," tulis PBSI menambahkan.

Baca Juga: Usai Ditangkap dalam Kudeta Myanmar, Kini Aung San Suu Kyi Dapat Tuduhan Korupsi oleh Junta Militer

Keputusan ini dikeluarkan lantaran pemerintah Inggris memiliki kebijakan yang ketat dalam mencegah masuknya virus corona Covid-19.

Menurut keterangan PBSI, setiap orang yang satu pesawat dengan pasien positif corona wajib menjalani masa isolasi mandiri selama 10 hari.

"Sehingga, tim Indonesia dipaksa mundur dan melakukan isolasi sampai tanggal 23 Maret 2021 di Crowne Plaza Birmingham City Centre, terhitung 10 hari sejak kedatangan tim ke Birmingham pada Sabtu 13 Maret 2021 lalu," kata mereka.

Baca Juga: Kebijakan Menhub Izinkan Mudik Lebaran Dinilai Ceroboh, Mardani Ali Sera: Pandemi Ini Penyakit Kerumunan

BWF dan panitia All England 2021 tak bisa menolak kebijakan pemerintah Inggris. Namun, seluruh anggota tim Indonesia dikabarkan masih sehat dan baik-baik saja.***(Novianti Nurulliah/Pikiran-Rakyat.com)

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah