Berbeda dengan AHY Terpilih Secara Aklamasi, Darmizal Sebut Calon Ketum Partai Demokrat Selain Moeldoko

- 11 Maret 2021, 09:15 WIB
Darmizal menyebut calon Ketua Umum Partai Demokrat lain saat KLB selain Moeldoko yang berbeda dengan AHY yang terpilih secara aklamasi.*
Darmizal menyebut calon Ketua Umum Partai Demokrat lain saat KLB selain Moeldoko yang berbeda dengan AHY yang terpilih secara aklamasi.* /Kolase dari Instagram.com/@agusyudhoyono/@dr_moeldoko

PR TASIKMALAYA – Beredar kabar jika Moeldoko terpilih sebagai Ketua Umum Partai Demokrat versi Konferensi Luar Biasa (KLB) secara aklamasi.

Berita tersebut dibantah keras oleh Darmizal. Menurut Darmizal, Moeldoko dipilih berdasarkan suara terbanyak.

“Saya ingin ralat pernyataan bahwa Pak Moeldoko terpilih secara aklamasi. Bukan aklamasi, tapi secara suara terbanyak ketika calon lain maju, yaitu Marzuki Alie,” tegas Darmizal seperti yag dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Twitter @MataNajwa pada Rabu, 10 Maret 2021.

Baca Juga: Arsul Sani Usulkan KPK Inisiasi Revisi UU, Ketua KPK Firli Bahuri Jawab Lembaganya Tidak Berpikir ke Sana

Darmizal kemudian membeberkan kronologi terpilihnya Moeldoko sebagai Ketua Umum Partai Demokrat versi KLB.

“KLB itu kami mulai sekitar jam 13.40 WIB dan selesai 22.30 WIB. Semuanya sudah disepakati, tidak aklamasi, karena terpilih berdasar voting terbuka para kader yang hadir saat itu,” ujar Darmizal.

Darmizal kemudian menambahkan, KLB sebetulnya telah selesai, hanya saja muncul keberatan, dan yang paling heboh datang dari kelompok Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Baca Juga: Simak! Kemenkop UKM Beri Tips Cara Jitu Jualan Laris Gunakan Fitur Instagram Shop

Darmizal menyebut calon Ketua Umum Partai Demokrat lain saat KLB selain Moeldoko yang berbeda dengan AHY yang terpilih secara aklamasi.*
Darmizal menyebut calon Ketua Umum Partai Demokrat lain saat KLB selain Moeldoko yang berbeda dengan AHY yang terpilih secara aklamasi.* /Tangkapan layar Twitter @MataNajwa

Baca Juga: Diminta Pendapat Soal Kaesang dan Felicia, Dewi Tanjung: Walau Dia Anak Presiden itu Bukan Urusan Nyai

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA Twitter @MataNajwa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah