Tahun 2014 Ramalkan Kondisi Indonesia, Gatot Nurmantyo: Saya Bukan Dukun, Ada Invisible Hand yang Bermain

- 9 Maret 2021, 18:30 WIB
Gatot Nurmantyo pada tahun 2014 sempat ramalkan kondisi Indonesia saat ini.*
Gatot Nurmantyo pada tahun 2014 sempat ramalkan kondisi Indonesia saat ini.* /Instagram.com/@nurmantyo_gatot

Oleh karena itu, tidak mengherankan jika Indonesia berusaha dipecah-belah.

“Maka dengan berbagai cara, untuk mendapatkan Indonesia. Kalau Indonesia maju, susah diambil. Kalau Indonesia terpecah belah, kemudian setiap saat orang saling memaki, memaki yang agama, memaki segala macam, dia sibuk, tidak tahunya endingnya diambil,” tegas Gatot Nurmantyo.

Baca Juga: Jelaskan Soal 6 Laskar FPI yang Meninggal Jadi Tersangka, Mahfud MD: Itu Hanya Konstruksi Hukum

Gatot Nurmantyo bahkan sangat yakin, bahwa ada ‘invisible hand’ yang bermain di balik perpecahan yang terjadi di Indonesia.

“Kondisi inilah yang akumulasi. Saya yakin, pasti ada tangan-tangan invisible hand yang main. Tangan-tangan luar yang bermain. Saya yakin,” ujar Gatot Nurmantyo meyakinkan.

Gatot Nurmantyo kemudian berpesan, agar apapun agenda politiknya, seharusnya mengedepankan persatuan dan kesatuan.

Baca Juga: Yakin Akan Dapatkan Demokrat, Max Sopacua: Soal Moeldoko Jadi Ketum, Tak Perlu Diperdebatkan Lagi

“Ini seharusnya menjadi fokus, bahwa bangsa ini sejak jaman penjajahan sengaja dipecah-pecah, dibelah-belah. Apapun agenda politiknya, seharusnya tidak boleh, kita menggunakan persatuan dan kesatuan,” imbau Gatot Nurmantyo.***

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: YouTube Bang Arief


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah