Varian Baru Virus Corona dari Inggris 'B117', Presiden Jokowi Beri Imbauan: Tidak Perlu Khawatir

- 5 Maret 2021, 07:00 WIB
Presiden Jokowi mengimbau agar masyarakat tidak perlu panik dengan ditemukannya kasus varian baru virus corona tersebut.*
Presiden Jokowi mengimbau agar masyarakat tidak perlu panik dengan ditemukannya kasus varian baru virus corona tersebut.* /Tangkap Layar YouTube.com/Sekertariat Kabinet RI

PR TASIKMALAYA – Beberapa hari sebelumnya, Kementerian Kesehatan Indonesia telah mengumumkan ditemukannya dua kasus terpapar varian baru virus corona dari Inggris atau B117.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun mengimbau agar masyarakat tidak perlu panik dengan ditemukannya kasus varian baru virus corona tersebut.

Sebab, menurut Jokowi, dua pasien yang terpapar virus corona B117 telah kembali dinyatakan sembuh atau negatif.

Baca Juga: 6 Mendiang Laskar FPI Jadi Tersangka, Said Didu dan Hidayat Nur Wahid Beri Kritikan Polri

Terkait himbauannya itu, disampaikan Jokowi melalui unggahan di Youtube Sekretariat Presiden pada Kamis, 4 Maret 2021.

“Saya menghimbau kepada bapak, ibu, dan saudara-saudara semuanya untuk tidak perlu khawatir karena ditemukannya dua kasus positif Covid-19 dengan mutasi virus corona dari Inggris atau B117,” ujar Jokowi, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube Sekretariat Presiden.

“Dua orang yang terpapar varian baru tersebut saat ini sudah negatif,” sambungnya.

Baca Juga: Diduga Korban Pembunuhan, Seorang Perempuan Asal Jawa Barat Ditemukan Tewas di Kamar Hotel di Kediri

Selain itu, Jokowi berpendapat, belum ada penelitian yang menunjukan bahwa varian baru lebih mematikan dari pada virus sebelumnya.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x