Peringati HPN, Seskab Pramono Anung Ingatkan soal Kebebasan Pers serta Ajak Rakyat Kritik Pemerintah

- 9 Februari 2021, 18:10 WIB
Sekretaris Kabinet Pramono Anung.
Sekretaris Kabinet Pramono Anung. // Dok.Humas Setkab/Rahmat

PR TASIKMALAYA – Di Hari Pers Nasional atau HPN 2021, Pramono Anung Wibowo selaku Sekretaris Kabinet (Seskab) menyampaikan hal-hal yang terkait dengan kebebasan pers.

Menurut Seskab Pramono Anung, kebebasan pers merupakan tiang utama untuk menjaga demokrasi, sehingga harus dijaga.

“Sebagai negara demokrasi, kebebasan pers merupakan tiang utama untuk menjaga demokrasi tetap berlangsung. Bagi pemerintah kebebasan pers adalah sesuatu yang wajib dijaga,” ujar Seskab Pramono, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal Youtube Sekretariat Kabinet pada Selasa, 9 Februari 2021.

Baca Juga: Simak! Berikut Daftar Wilayah Prioritas yang Berlakukan PPKM Mikro, Tempatmu Salah Satunya?

Selain itu, Seskab Pramono Anung juga mengatakan bahwa kebebasan pers, kritik, saran, masukan itu seperti jamu yang akan menguatkan pemerintah.

Oleh karena itu, menurutnya pemerintah membutuhkan kritik yang terbuka, pedas, dan juga keras, agar pemerintah lebih benar.

“Kita memerlukan kritik yang terbuka, kritik yang pedas, kritik yang keras, karena dengan kritik itulah pemerintah akan membangun lebih terarah dan lebih benar,” kata Seskab Pramono Anung.

Lebih jauh, Seskab Pramono Anung menuturkan bahwa kebebasan pers bisa dijadikan sebagai alat kontrol bagi pemerintah.

Baca Juga: Singgung Kasus Jiwasraya, Anggota Komisi VI DPR: Sita Harta Pelaku dan Kembalikan ke Negara!

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Youtube Sekretariat Kabinet RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x