Perihal Nama ‘Ganjar’ Muncul di Soal Ujian, Ferdinand Hutahaean: Kurang Ajar dan Pola Propaganda yang Jahat!

- 8 Februari 2021, 17:40 WIB
Mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean menanggapi perihal munculnya nama 'Ganjar' di soal ujian.*
Mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean menanggapi perihal munculnya nama 'Ganjar' di soal ujian.* /Instagram/@ferdinand_hutahaean.

PR TASIKMALAYA - Ferdinand Hutahaean yang mana diketahui sebagai mantan partai Politisi Demokrat menanggapi soal 'nama Ganjar' yang terdapat pada soal sekolah.

Ferdinand Hutahaean menuturkan bahwa hal tersebut nampak kurang ajar dan sebagai propaganda jahat.

Hal tersebut disampaikan Ferdinand Hutahaean melalui akun Twitter milik pribadinya pada Senin 8 Februari 2021.

Baca Juga: Komentari Isu Kudeta, Hinca Pandjaitan: ‘Sang Ayah’ Sudah Menegur Anaknya, Ternyata Demokrat Memenangkannya

“Entah siapa penulis buku ini dan entah digunakan di sekolah mana tapi ini kurang ajar,” ujar Ferdinand Hutahaean sebagaimana yang dikutip Pikiranrakyat-Tasikmalaya.com dari cuitan Twitter @FerdinandHaean3 pada Senin 8 Februari 2021.

Bahkan, Ferdinand Hutahaean menilai sebagai pola propaganda yang jahat.

“Sesungguhnya ini pola propaganda yang jahat dan bentuk pencemaran nama baik orang bernama ‘Ganjar’ terlepas itu dari politik,” tambahnya.

Baca Juga: Tempe Diisukan Mahal Karena Mafia dan Kartel, Rocky Gerung: Kalau Jokowi Potong, Kekuasaannya Jatuh! 

“Terlebih saat ini ada politisi ‘Ganjar’ yang sedang naik daun karena kinerjanya,” pungkas Ferdinand Hutahaean.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x