Ekonomi Dinilai Akan Pulih hingga 5,5 Persen di Era Jokowi, Rizal Ramli: itu Hanya Angin Surga!

- 29 Januari 2021, 12:00 WIB
Rizal Ramli tanggapi wacana ekonomi yang disebut akan pulih di era pemerintahan Jokowi.
Rizal Ramli tanggapi wacana ekonomi yang disebut akan pulih di era pemerintahan Jokowi. ///tangkapan layar Youtube/UI Watch

PR TASIKMALAYA - Rizal Ramli menyebutkan bahwa ekonomi di era pemerintahan Jokowi hanya seperti angin surga semata.

Berdasarkan analisa dari Rizal Ramli, Indonesia di masa pemerintahan Jokowi terus menerus menambah Utang.

”Saya ingin mengatakan, itu cuma angin surga. Tahun ini tidak mungkin ekonomi Indonesia pulih sampai 5,5 persen,” ucap Rizal Ramli seperti yang dikutip pikiranrakyat-tasikmalaya.com pada Jumat, 29 Januari 2021 dari kanal Youtube UI Watch yang diunggah pada 24 Januari 2021.

Baca Juga: Ikut Tanggapi Keberatan Eiger pada Dian Widiyanarko, Fiersa Besari: Surat yang Sangat Konyol

“Karena apa? sebelum covid saja ekonomi kita maksimum rata-rata hanya 5,1 persen, kok bisa covid masih naik masih meningkat udah janjiin angin sorga 5,5 persen,” Rizal Ramli menjelaskan.

Menteri era Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur) tersebut menuturkan bahwa krisis saat ini akan lebih berat dibanding pada tahun 1998.

"Krisis hari ini itu lebih berat dibanding tahun 1998, kalo tahun 98 rakyat di luar jawa malah seneng ada krisis karena rupiah anjlok dari Rp 2.500 per dolar menjadi Rp 15 ribu,” tutur Rizal Ramli.

Baca Juga: Haikal Hassan Diduga Terlibat dalam Kasus Denny Siregar, Muannas: Semoga Jaksa Panggil ke Persidangan

Dengan itu, petani kopra, petani sawit, petani cokelat tiba-tiba menjadi sangat kaya raya di luar Jawa.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Youtube UI Watch


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x