Bersiap Menerima Vaksin Covid-19? Simak Syarat Kondisi Tubuh Sebelum Vaksinasi

- 22 Januari 2021, 11:44 WIB
Ilustrasi vaksinasi COVID-19
Ilustrasi vaksinasi COVID-19 /Pixabay/kfuhlert

Vaksin Covid-19 diperuntukan bagi individu yang sama sekali belum pernah terpapar Covid-19.

Jadi jika pernah terpapar Covid-19, sekarang belum saatnya menerima vaksin.

Suhu tubuh harus di bawah 37,5 derajat celcius

Jika suhu tubuh melebihi 37,5 derajat celcius, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter, apakah dapat menjalankan vaksinasi atau tidak. 

Baca Juga: Sindir Pihak yang Bandingkan Era SBY dan Jokowi, Ruhut Sitompul: Komentarnya Ngawur

Tekanan darah harus di bawah 140/90 mmHg

Seperti halnya suhu tubuh, kondisi tekanan darah seseorang juga mempengaruhi apakah dapat menjalankan vaksinasi atau tidak.

Oleh karena itu, sebaiknya konsultasi kepada dokter terlebih dahulu.

Tidak memiliki penyakit paru-paru

Bagi penderita yang memiliki penyakit paru-paru seperti asma dan TBC, memang tidak dianjurkan untuk mendapatkan vaksin Covid-19.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Twitter @diskominfojabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x