Muannas Desak Polri Periksa Fadli Zon, Husin Shihab: Emang Perlu Dikasih Efek Jera

- 8 Januari 2021, 10:04 WIB
Kolase foto Husin Shihab dan Fadli Zon.
Kolase foto Husin Shihab dan Fadli Zon. /Twitter @HusinShihab dan Instagram @fadlizon

PR TASIKMALAYA - Husin Shihab mengaku sepakat dengan pernyataan Muannas Alaidid yang mendesak Polri untuk memeriksa Fadli Zon.

Hal tersebut merujuk pada kasus akun Twitter Fadli Zon yang diketahui menyukai konten berbau pornografi.

Fadli pun mengklarifikasi jika akun Twitternya dikelola oleh empat orang admin dan konten asusila pun selalu ia blokir.

Baca Juga: Soal Fadli Zon Like Konten Pornografi, Muannas Alaidid: Mesti Ada Proses Hukum

Namun, warganet kembali diingatkan atas pernyataan Fadli pada 2017 lalu, di mana ia menyebut jika ia sendiri yang mengelola semua akun media sosialnya.

Menanggapi hal itu, Muannas menduga Fadli telah menyebarkan konten asusila dan berita bohong, sehingga meminta Polri untuk bertindak.

"Tdk hanya tuduhan menyebarkan dugaan konten asusila yg dilakukan oleh pemilik akun twitter @fadlizon tetapi dugaan menyebarkan berita bohong, kali ini mesti ditindak, jgn pejabat negara yg digaji dari duit rakyat selalu diistimewakan @DivHumas_Polri," tulis Muannas.

Baca Juga: Lelah Komunikasi Lewat Video Call? Berikut 4 Cara Interaksi Menyenangkan dengan Teman saat Pandemi!

Dalam cuitan di akun Twitter pribadinya, Husin Shihab pun mengaku sepakat dengan pernyataan Muannas tersebut.

Husin berdalih jika proses hukum nantinya bisa membuat efek jera. Ia pun menyinggung soal keadilan yang timpang antara penjabat negara dan rakyat.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter @fadlizon Twitter @HusinShihab Twitter @muannas_alaidid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x