Tengah Latihan Rutin, Pesawat Wong Bee Alami Kecelakaan di Lanud Adisutjipto

- 7 Desember 2020, 19:15 WIB
ILUSTRASI Kecelakaan pesawat.*
ILUSTRASI Kecelakaan pesawat.* //Pixabay

PR TASIKMALAYA - Pesawat latih KT-1B Wong Bee dengan nomor Registrasi LL-0111 mengalami kecelakaan di ujung barat “runway” atau di lancasan pacu lanud Adisutjipto Yogyakarta pada Senin, 7 Desember 2020.

Kecelakaan tersebut tejadi saat sedang melaksanakan latihan rutin oleh dua pilot TNI angkatan Udara bernama Mayor Pnb Sekti Ambarwati sebagai instruktur dan Letda Adm Krisna Nugraha sebagai siswa penerbang.

"Meskipun pesawat mengalami 'total lost' (rusak berat), kedua pilot Wingdik Terbang Lanud Adisutjipto Yogyakarta itu dinyatakan selamat," kata Kepala Dinas Penerangan TNI AU (Kadispenau) Kolonel Pnb Indan Gilang Buldansyah dalam siaran persnya, di Jakarta, Senin.

 Baca Juga: Soal Penembakan Polisi terhadap Pengikut HRS, Dudung Abdurachman: Kami akan Dukung Penuh

Kecelakaan terjadi pada Pesawat latih KT-1B Wong Bee sekitar pukul 12.50 WIB ketika akan melakukan pendaratan di ujung barat landasan pacu. 

"Pilot dan siswa berhasil keluar dari pesawat dengan selamat," ujar Gilang.  

Menurut dia, tidak ada kerusakan dan kerugian material serta personel di darat, karena pesawat jatuh di area tanah kosong di dalam kawasan Lanud Adisutjipto. 

Gilang menjelaskan, jatuhnya pesawat pada area tanah kosong di dalam kawasan Lanud Adisutjipto membuat tidak ada kerusakan serta kerugian material dan personel di darat. 

Baca Juga: Kediaman Habib Rizieq Shihab Masuki Zona Merah Coid-19 dan Wilayah Pengendalian Ketat 

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah