Jatim Tertinggi Kedua Kasus Covid-19 di Tanah Air, 135 Tenaga Medis Dinyatakan Positif Covid-19

30 Mei 2020, 09:30 WIB
PARA tenaga medis di sebuah rumah sakit di Yogyakarta sedang beristirahat dengan alat pelindung diri (APD) lengkap.* /Instagram/@dr.tirta

PIKIRAN RAKYAT - Tenaga medis menjadi salah satu tokoh penting dalam penanganan virus corona.

Namun tak bisa dipungkiri, mereka juga pada kenyataannya bisa terpapar virus mematikan tersebut.

Seperti halnya yang terjadi di Jawa Timur, dimana setidaknya 135 tenaga medis positif tertular Covid-19.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah FPI Jadi Dalang Penyebaran Skenario PKI Kembali Hidup? Tinjau Faktanya

Ketua Rumpun Tracing Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jatim, Kohar Hari Santoso mengatakan bahwa tenaga medis yang terkonfirmasi positif Covid-19 itu berasal dari rumah sakit di Jatim, termasuk daerah Surabaya.

"Tenaga kesehatan, 135 yang terinfeksi," kata Kohar, Kamis 28 Mei 2020 malam, di Gedung Negara Grahadi, Surabaya.

Dari keseluruhan tenaga medis yang terpapar terdiri dari perawat, dokter, hingga apotekes, petugas laboratorium, dan staf rumah sakit.

“Sebagian besar adalah perawat dan dokter yang positif Covid-19," lanjutnya.

Baca Juga: Dianggap Jadi Mata-mata, Seekor Merpati Merah Muda Berkode Unik Ditangkap Kepolisian India

Perawat yang terpapar terdiri dari 62 orang, sementara dokter yang positif sekitar 47 orang.

Dari 62 perawat, 2 di antaranya kini telah meninggal dunia, dan 28 orang lainnya masih menjalani perawatan.

Sementara 3 dari 47 dokter yang dinyatakan positif juga meninggal dunia, sementara yang masih dalam perawatan ada sebanyak 23 orang.

Sementara untuk tenaga medis yang terpapar virus tersebut, ada yang melakukan perawatan di rumah sakit ada pula yang memilih untuk melakukan isolasi mandiri.*** (Rahmanto Elfian)


Artikel ini pernah tayang di PortalSurabaya.Pikiran-rakyat.com dengan judul 135 Tenaga Medis di Jatim Positif Corona, 5 Telah Meninggal.

 

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Portal Surabaya (PRMN)

Tags

Terkini

Terpopuler