Kirim Tim dan Bantuan ke Gunung Semeru, BNPB: Penanganan Darurat

5 Desember 2021, 10:21 WIB
Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) kirim tim dan bantuan ke Gunung Semeru sebagai penanganan darurat. /ANTARA/HO-BNPB

PR TASIKMALAYA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) telah mengirim tim dan bantuan ke Gunung Semeru sebagai penanganan darurat.

BNPB mengirim tim reaksi cepat dan bantuan logistik untuk penanganan darurat akibat letusan Gunung Semeru.

Pengiriman tim dan bantuan ke Gunung Semeru tersebut dikonfirmasi oleh Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto pada Minggu, 5 Desember 2021.

"Mendampingi BPBD Kabupaten Lumajang dan Provinsi Jawa Timur melalui darat," ujar Suharyanto seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 5 Desember 2021: Irvan Kembali Mengelabui Al, Andin Panik Mengetahui Keadaan Elsa

Suharyanto mengungkapkan, BNPB mengirim tim dan bantuan ke Gunung Semeru untuk memastikan penanganan darurat berjalan cepat dan tepat.

"Memastikan tahap-tahap penanganan darurat," lanjut Kepala BNPB tersebut.

BNPB mengirim bantuan logistik seperti selimut, makanan siap saji, terpal, tenda darurat, dan kebutuhan dasar lainnya untuk pengungsi Gunung Semeru.

Baca Juga: Pastikan Belum Ada yang Meninggal Karena Varian Omicron, WHO Ungkap Tengah Selidiki Kecepatan Penularan

Selain itu, BNPB juga mengirim tim reaksi cepat agar bantuan logistik bagi pengungsi Gunung Semeru, dapat terfasilitiasi secara optimal.

Sementara itu, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi aktivitas Gunung Semeru masih memiliki potensi bahaya.

Potensi bahaya Gunung Semeru tersebut dikonfirmasi oleh Kepala PVMBG Badan Geologi, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (KESDM), Andiani pada Minggu, 5 Desember 2021.

Baca Juga: Terbaru 4 Kode Redeem GI Genshin Impact, 5 Desember 2021, Raihlah Hadiah Primogems Hingga Hero Wit dari Mihoyo

"Awan panas dan guguran batuan dari kubah atau ujung lidah lava, ke sektor tenggara dan selatan dari puncak," kata Andiani seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News.

Gunung Semeru saat ini masih memiliki status level dua atau waspada.

"Jika hujan akan terjadi lahar di sepanjang aliran sungai, yang berhulu pada daerah puncak," lanjut Andiani.

Baca Juga: Tersedia 6 Kode Redeem ML Mobile Legends 5 Desember 2021, Raihlah Hadiah Misteriusnya dari Moonton

Guguran dan awan panas Gunung Semeru disebabkan ketidakstabilan endapan lidah lava menurut pengamatan visual.

Sementara itu, jumlah dan jenis gempa di Gunung Semeru tidak menunjukkan adanya kenaikkan, yang berasosiasi dengan suplai magma atau batuan segar ke permukaan.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: PMJ News ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler