Kemendag Siapkan Minyak Goreng Seharga Rp14.000, Ini Lokasi untuk Mendapatkannya

27 November 2021, 07:37 WIB
Simak lokasi untuk mendapatkan minyak goreng seharga Rp14.000 yang akan disiapkan Kemendag sebanyak 11 juta liter.* /Pixabay/Satif576

PR TASIKMALAYA - Minyak goreng adalah salah satu kebutuhan pokok masyarakat Indonesia.

Tak sedikit masyarakat Indonesia yang justru mencari pundi-pundi rupiah dengan mengolah makanan yang salah satu kebutuhannya adalah minyak goreng.

Diketahui, harga minyak goreng saat ini tengah melambung tinggi, bahkan hingga mencapai Rp21.000 per liternya.

Untuk meringankan beban masyarakat, pemerintah pun ikut turun tangan dalam memenuhi kebutuhan masyarakat yakni dengan menghadirkan minyak goreng dengan harga Rp14.000.

Baca Juga: Ramalan Kartu Tarot Hari Ini 27 November 2021:Cancer Berada Ditengah Badai, Taurus Keras Kepala

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram @kemendag yang dibagikan pada 26 November 2021, Kementerian Perdagangan mengumumkan adanya minyak goreng seharga Rp14.000.

Dijelaskan pada unggahan tersebut, pemerintah tengah meminta para produsen untuk bisa menyiapkan 11 juta liter minyak goreng di akhir tahun 2021.

Bahkan mendorong pihak GIMNI dan AIMMI untuk membuat minyak goreng dengan kemasan yang sederhana.

Hal itu agar dapat menekan harga produksi hingga dapat diterima oleh konsumen dengan harga Rp14.000.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Hewan Mana yang Ingin Dipelihara? Pilihannya Ungkap Penyebab Stres Anda Saat Ini

Pemerintah pun menyebarkan minyak seharga Rp. 14.000 tersebut ke seluruh Indonesia melalui ritel modern yang tersebar ke seluruh penjuru.

Produsen yang ditunjuk oleh pemerintah untuk bisa menghadirkan minyak seharga Rp14.000 tersebut menggunakan merek dagang yang sudah ada di Indonesia.

Di antaranya adalah Minyakita, Fraiswell, Amanda, Harumas, M&M, Fortune, Sovia, Kompas, Palmata, Aibaba, Vipco, Kuwali dan lain sebagainya.

Menurut @kemendag, minyak goreng seharga Rp. 14.000 tersebut sudah disebarkan ke seluruh ritel yang ada di Indonesia, diantaranya:

Baca Juga: Demo Pemuda Pancasila Berakhir Ricuh, Polisi Panggil Koordinator Aksi: Apabila Enggak Hadir...

1. Jabodetabek : Lulu, Hari-hari, Indogrosir Aeon, Naga, Tiptop, Diamond, sebagian Indomaret.

2. Jawa Timur: Sebagian Alfamart, Indomaret, Indogrosir Surabaya, Indogrosir Malang, Ranchmarket Galaxi Mall, Farmer Kupang Indah dan Ramayana Diponegoro.

3. Bandung: Griya

4. Medan: Brastagi Supermarket

Baca Juga: Intip Ramalan Shio Tikus, Ular, Naga, dan Macan, Sabtu 27 November 2021: Luangkan Waktu untuk Diri Sendiri

5. Lhokseumawe: Alfamart

6. Palembang: Hypermart dan Foodmart.

Diakui oleh Kementerian Perdagangan bahwa pengiriman ke seluruh wilayah Indonesia hingga kini masih dalam proses.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Instagram @kemendag

Tags

Terkini

Terpopuler