Ada Perempuan Nangis dan Teriak-teriak di Luar Persidangan HRS, Dewi Tanjung: Keliatan Banget Skenarionya!

26 Maret 2021, 07:54 WIB
Politisi PDI-P Dewi Tanjung mengomentari adanya perempuan yang berteriak-teriak di luar persidangan Habib Rizieq Shihab (HRS) yang disebutnya hanya sekedar berakting.* /Twitter.com/@DTanjung15

PR TASIKMALAYA - Sempat beredar sebuah video perempuan berteriak di lokasi persidangan Habib Rizieq Shihab (HRS), dan menuai komentar dari politisi PDI-P Dewi Tanjung.

Seakan membongkar apa yang dilakukan perempuan tersebut, Dewi Tanjung mengatakan bahwa perempuan tersebut berteriak-teriak hanya sekedar berakting. 

Dewi Tanjung pun bahkan mempertanyakan berapa rupiah perempuan tersebut dibayar untuk berteriak-teriak histeris seperti itu. 

Baca Juga: Usai Sindir Blusukan Anies Baswedan, Ferdinand Hutahaean Kini Komentari Foto sang Gubernur Makan di Warteg

Selain itu, Dewi Tanjung menilai bahwa apa yang dilakukan perempuan tersebut jelas-jelas sudah ada skenarionya. 

Pernyataan tersebut disampaikan dalam cuitan akun media sosial Twitter milik Dewi Tanjung pada 25 Maret 2021.

"Nyai sentil keras perempuan tua stres yang teriak-teriak di depan tempat persidangan Rizieq (HRS)," ucap Dewi Tanjung sebagaimana yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Twitter @DTanjung15.

Baca Juga: Keliling Dunia Temui Teroris, Benny Josua Mamoto Orang di Balik Terkuaknya Jaringan Terorisme di Indonesia

Bahkan, Dewi Tanjung mempertanyakan bayaran perempuan tersebut untuk melakukan akting tersebut.

"Kira-kira nih perempuan dibayar berapa untuk berakting norak ini?," papar Dewi Tanjung menambahkan.

Dewi Tanjung menilai bahwa yang dilakukan perempuan tersebut sudah terlihat skenarionya untuk berteriak di depan pengadilan.

Baca Juga: Soal Imbauan Belajar dari Binatang, Komentar Said Didu ke Megawati: Asal Jangan Gaya Kodok ya Bu

"Keliatan banget ini sudah dibikin skenarionya tugas perempuan ini untuk teriak-teriak depan pengadilan," papar Dewi Tanjung.

Diketahui Dewi Tanjung menanggapi sebuah video perempuan berteriak histeris bahkan sampai menangis. 

Nampak perempuan tersebut menuturkan bahwa ayahnya tersebut polisi, dan mengakui dirinya hanya dipanggil untuk menghadiri sidang namun diusir di depan pengadilan.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Grup A Piala Menpora 2021 25 Maret 2021: Barito Putera Menang Tipis Atas Arema FC

Cuitan Dewi Tanjung.* Twitter.com/@DTanjung15

***

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Twitter @DTanjung15

Tags

Terkini

Terpopuler