Soroti Pengakuan Jokowi Tolak 3 Periode, Christ Wamea: Kata 'Tidak' yang Diucapkan Pasti Dia Lupakan

16 Maret 2021, 17:20 WIB
Tokoh Papua Christ Wamea tanggapi pernyataan Jokowi yang menolak wacana Presiden tiga periode.* /Twitter @PutraWadapi

PR TASIKMALAYA- Pernyataan Jokowi terkait wacana penambahan masa jabatan Presiden menjadi tiga periode baru-baru in, turut juga ditanggapi oleh Tokoh Papua Christ Wamea.

Christ Wamea memberikan komentar terkait Jokowi yang menolak usulan Presiden tiga periode tersebut melalui akun media sosial Twitter pribadinya.

Dituturkan Christ Wamea dalam cuitannya, meski saat ini Jokowi menyatakan tidak berminat untuk menjabat Presiden hingga tiga periode, namun Christ Wamea berpendapat bahwa hal itu bisa berubah apabila ada kesempatan.

Baca Juga: Sidang Pembacaan Dakwaan Habieb Rizieq Shihab di Pengadilan Negeri Ditunda Karena Kendala Hal Ini!

Seperti diketahui, Jokowi pada Senin, 15 Maret 2021, membuat pernyataan perihal isu perpanjangan jabatan presiden tiga periode yang mengarah pada dirinya.

Dalam keterangannya itu, Jokowi mengaku tidak memiliki niatan untuk menjadi presiden tiga periode. Bahkan, dirinya tak berminat melakukan itu.

Selain itu, ia juga akan mematuhi aturan yang tertuang dalam UUD 1945 yang mengatur masa jabatan presiden, yakni dua periode.

Baca Juga: Riz Ahmed, Muslim Pertama yang Berhasil Tembus Nominasi Piala Oscar untuk Kategori Aktor Terbaik

Namun, diungkapkan Christ Wamea bahwa Jokowi bisa saja mengambil masa jabatan itu jika ada kesempatan.

Sebagaimana diberitakan Depok.Pikiran-Rakyat.com dalam judul artikel "Tanggapi Bantahan Jokowi Soal Presiden 3 Periode, Christ Wamea: Seumur Hidup pun Pasti Dia Mau", lebih lanjut, Christ Wamea mengatakan jangankan hanya tiga periode, seumur hidup pun Jokowi akan bersedia.

"Kalau ada 'Kesempatan' jangankan 3 periode seumur hidupun pasti dia mau," kata Christ Wamea seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari akun @PutraWadapi.

Baca Juga: Kecam Tindakan Moeldoko dalam KLB, Gatot Nurmantyo: Bukan Representasi Kualitas Moral dan Etika Prajurit TNI!

Hal itu terjadi lantaran kesempatan yang datang menurutnya lambat laun akan menghapus kata "tidak" yang pernah diucapkan Jokowi sebelumnya.

"Kata 'tidak' yg pernah diucapkan pasti dia lupakan," ucap Christ Wamea menambahkan.

Seperti diketahui bersama, isu perpanjangan masa jabatan presiden menjadi tiga periode belakangan ini ramai diperbincangkan publik.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Anies Baswedan Tuai Dikritik Karena Penataan JPO Terbuka hingga Isu Moeldoko Mundur dari KSP

Banyak pihak yang dengan tegas menolak wacana tersebut di media sosial. Tak sedikit pula warganet yang akhirnya saling berdebat akibat wacana tersebut.

Para tokoh dan politisi juga ikut menanggapi isu ini serta menyampaikan pandangan, bahkan penolakannya.

Beberapa di antaranya yang menyuarakan penolakan terhadap wacana masa jabatan presiden tiga periode adalah Wakil Ketua MPR Fraksi PKS, Hidayat Nur Wahid, Politisi senior, Amien Rais dan lainnya.***(Wulandari Noor/Depok.Pikiran-rakyat.com)

Editor: Arman Muharam

Sumber: Depok.pikiran-rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler