Mudik Gratis 2024 Jabar Tujuan Tasikmalaya, Sukabumi hingga Pangandaran, Cek Syarat Daftarnya

- 5 Maret 2024, 10:35 WIB
Ilustrasi bus DAMRI. Cara daftar Mudik Gratis Lebaran 2024 bersama DAMRI
Ilustrasi bus DAMRI. Cara daftar Mudik Gratis Lebaran 2024 bersama DAMRI /Instagram @busparawisatadamri/

PR TASIKMALAYA - Mudik Gratis 2024 dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar) 2024 akan membuka rute tujuan ke Tasikmalaya, Sukabumi hingga Pangandaran, syarat lengkap baca di sini.

Saat ini, beberapa instansi pemerintahan hingga Kementerian akan membuka pendaftaran Mudik Gratis 2024 yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat Indonesia.

Mudik Gratis 2024 diadakan guna mengurangi lonjakan arus mudik dan balik musim lebaran serta mengurangi angka kecelakaan khususnya bagi para pengendara sepeda motor.

Pemrof Jabar juga ikut berpartisipasi dalam program Mudik Gratis 2024. Selain Tasikmalaya, Sukabumi hingga Pangandaran, rute tujuan yang disasar adalah Solo, Cilegon, Yogyakarta hingga Kuningan.

Baca Juga: Syarat Mudik Gratis 2024 Kementerian Perhubungan dengan Kereta Api, Ada Kriteria untuk Motor

Masyarakat yang ingin memanfaatkan fasilitas ini dapat langsung segera mendaftar. Namun, sebelum mendaftar program ini sebaiknya pahami terlebih dahulu syarat dan ketentuan yang akan berlaku.

Berikut adalah syarat dan ketentuan program Mudik Gratis 2024 dari Pemrov Jabar dengan rute Tasikmalaya, Sukabumi hingga Pangandaran.

Pesyaratan Mudik Gratis 2024 Pemrov Jabar

Ilustrasi Mudik Gratis 2024.
Ilustrasi Mudik Gratis 2024. kominfo.jatimprov.go.id

  • Wajib memiliki aplikasi Mudik Gratis Jabar 2024
  • Warna Negara Indonesia (WNI)
  • Pendaftar hanya boleh mendaftar satu kali dengan 1 tiket per Nomor Induk Kependudukan (NIK)
  • Bagi yang tidak memiliki KTP, bisa mendaftar menggunakan NIK KTP maupun NIK Kartu Keluarga
  • Peserta yang sudah mendaftar wajib melakukan daftar ulang maksimal tiga hari setelah pendaftaran
  • Pendaftar wajib membawa dokumen berupa KTP Asli dan fotokopi serta Kartu Keluarga Asli dan fotokopi.

Baca Juga: Rute Mudik Gratis 2024 Bulog Sediakan Kuota 350 Pemudik, Jangan Sampai Kelewatan!

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x