Dinilai sebagai Digital Government Terbaik, Pemprov Jabar Kembali Raih Penghargaan

- 26 Desember 2020, 09:48 WIB
Penghargaan yang diraih oleh Pemprov Jawa Barat.
Penghargaan yang diraih oleh Pemprov Jawa Barat. //Instagram//@ridwankamil

Dari penghargaan tersebut, Pemprov Jabar memperoleh predikat Top Digital Implementation 2020 on Province Government #Level Stars 4.

Selanjutnya penghargaan diserahkan kepada Gubernur Jabar Ridwan Kamil sebagai Top Leader on Digital Implementation 2020 serta penghargaan Top CIO Implementation kepada Setiaji selaku Kepala Dinas Kominfo Jabar.

“Penghargaan kami diberikan kepada pimpinan manajemen korporasi, lembaga dan pembina instansi pemerintahan yang dinilai terbaik dalam memberikan dukungan, mengeluarkan inisiatif dalam penerapan dan pemanfaatan IT,” kata Lutfi Handayani, Pimpinan Redaksi Majalah It Works.

Acara penghargaan Top Digital Award 2020 ini dilaksanakan di Hotel Raflesia Jakarta pada Selasa malam, 22 Desember 2020. 

Baca Juga: Pemain Terlihat Akrab, tvN Rilis Behind the Scene Adegan Dalam Drama True Beauty Episode 5

Dudi Sudrajat Abdurachim, Asisten Administrasi Pemprov Jawa Barat, mengungkapkan ketiga penghargaan yang diperoleh adalah bukti keberhasilan Pemprov Jabar dalam peningkatan dan penerapan digitalisasi di Jabar.

“Faktanya memang Jabar sudah sangat cepat dalam pengembangan digital melalui Dinas Kominfo, dimana dinas memiliki UPTD Pusat Layanan Digital,” kata Dudi.

“Artinya kami memang sangat serius dalam pengembangan dan pemanfaatan IT (Information Technology). Tidak ada pilihan lain sebab kami berorientasi pada kecepatan pelayanan kepada masyarakat,” imbuhnya.

Selain itu tantangan di kemudian hari pun akan semakin berat dan tidak mudah, terutama dalam menjalani adaptasi kebiasaan baru (AKB) yang tidak bisa lepas dari penggunaan IT baik dalam kehidupan sehari hari atau dalam pekerjaan.

Baca Juga: Waspada Varian Baru Virus Corona yang Lebih Mudah Menular, Berikut Penjelasan Prof. Zubairi Djoerban

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Instagram @Sandi Tile ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah