Pimpin Tiga Periode, Erdogan Resmi Terpilih Kembali Menjadi Presiden Turki

- 29 Mei 2023, 14:07 WIB
Recep Tayyip Erdogan kembali menjadi Presiden Turki hingga 2028.
Recep Tayyip Erdogan kembali menjadi Presiden Turki hingga 2028. //PIXABAY//geralt

"Kami bukan satu-satunya yang menang, Turki telah menang... Demokrasi kami telah menang," ujar Erdogan dari balkon istana kepresidenan. 

Baca Juga: Gempa Turki-Suriah: Jumlah Korbannya Melewati Korban Gempa Jepang 2011

Sebagai perwakilan dari partai Erdogan, Juru Bicara Partai Keadilan dan Pembangunan (AKP), Omer Celik mengungkapkan bahwa pihaknya akan tetap menunggu hasil perhitungan terakhir. 

"Kami akan menunggu perhitungan suara terakhir," tutur Omer Celik. 

Sebelum memenangkan suara pada putaran kedua, Erdogan juga memimpin perolehan suara pada putaran pertama dengan 49 persen suara. Sementara itu, Kilicdaroglu mendapat suara di putaran pertama dengan perolehan 44,5 persen. 

Meski oposisi berhasil memaksa Erdogan untuk menjalani pemungutan suara putaran kedua, tetapi pada akhirnya politisi AKP ini tetap meraih mayoritas suara untuk menjadi pemenang di Pemilu Turki kali ini.***

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x