Terancam Punah, Ikan Tuna Termahal di Dunia Muncul di Pantai Inggris

- 15 Agustus 2020, 11:05 WIB
Sekelompok ikan tuna termahal di dunia yang jarang muncul, kini terlihat tengah mencari makan di permukaan perairan Inggris.
Sekelompok ikan tuna termahal di dunia yang jarang muncul, kini terlihat tengah mencari makan di permukaan perairan Inggris. /Rupert Kirkwood/SWNS.com/

PR TASIKMALAYA - Ikan tuna sirip biru terlihat melompat di lepas pantai Devon, Inggris selama dua jam.

Ikan tuna itu diketahui merupakan ikan termahal di dunia. Beberapa foto berhasil diabadikan oleh Rupert Kirkwood.

Dikutip dari Daily Mail, ikan tuna sirip biru itu merupakan hidangan favorit di restoran sushi Jepang yang dijual hingga jutaan pound.

Baca Juga: Jadi Rekaman Terlama, Rossa Nyanyikan Lagu 'Hati yang Kau Sakiti' versi Korea

Kirkwood mengaku melihat setidaknya ada 20 ikan tuna sirip biru yang melompat-lompat disekitar perahu kayaknya.

"Mereka menjepit ikan shoaling - belut pasir dan herring - ke permukaan lalu memukulnya dari bawah dengan kekuatan sedemikian rupa sehingga tuna sering kali menembus permukaan itu sendiri," kata Kirkwood.

Pria 60 tahun yang dikenal sebagai 'The Lone Kayaker' telah menghabiskan waktunya untuk mengamati satwa liar laut.

Baca Juga: Lesti Kejora Buka-bukaan Alasan Gandeng Rizky Billar di Video Klip Lagu Terbaru

Diketahui, ikan tuna sirip biru merupakan spesies yang terancam punah, sebab penangkapannya di Inggris ilegal.

Tuna sirip biru bisa berenang mencapai kecepatan 43mph dan menyelam lebih dari 3.000 kaki.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x