Isi Pesan Terakhir Tentara Rusia sebelum Terbunuh saat Perang dengan Ukraina: Mama, Ini Sangat Sulit

- 3 Maret 2022, 10:20 WIB
ILUSTRASI - Terungkap sebuah pesan terakhir seorang tentara Rusia sebelum mati terbunuh dalam perang dengan Ukraina.*
ILUSTRASI - Terungkap sebuah pesan terakhir seorang tentara Rusia sebelum mati terbunuh dalam perang dengan Ukraina.* /Reuters/Didor Sadulloev/File Photo/

Tentara Rusia itu menanggapi teks ibunya yang mengatakan bahwa sang ayah bertanya apakah dia bisa mengirim bingkisan.

Dalam pesan itu, sang ibu menulis: "Bagaimana kabarmu? Mengapa begitu lama sejak kamu merespons? Apakah kamu benar-benar dalam latihan?"

Tentara Rusia itu menjelaskan bahwa dia tidak lagi berada di Krimea atau dalam sesi pelatihan.

Duta Besar Inggris untuk PBB, Dame Barbara Woodward termasuk di antara orang-orang di pertemuan negara-negara itu.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Warna Mata Anda akan Menunjukan Tentang Karakter Diri yang Sesungguhnya

Ia menuduh Rusia meluncurkan serangan membabi buta terhadap pria, wanita, dan anak-anak Ukraina, yang mana itu melanggar hukum humaniter internasional.

Dia memperingatkan bahwa Ukraina berada di ambang "bencana kemanusiaan" pada pertemuan darurat Dewan Keamanan PBB.

"Rudal telah menghujani Kharkiv, dengan munisi tandan, mengenai daerah pemukiman dan melukai penduduk," katanya.

"Gangguan rantai pasokan telah menyebabkan kekurangan pangan di Kramatorsk. Pemboman sembrono terhadap depot minyak di Vasylkiv telah mengeluarkan asap beracun di pemukiman terdekat," jelas Woodward.

Baca Juga: Saat Peramal Kondang Bahas Kecocokan Pangeran Charles dengan Kedua Istrinya, Hasilnya Mengejutkan!

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah