Israel Klaim Kantor Berita Internasional Sembunyikan Aset Militer Hamas, Begini Kesaksian Para Karyawan

- 16 Mei 2021, 10:20 WIB
Potrert gedung perkantoran berita internasional yang digempur oleh Israel di Jalur Gaza.
Potrert gedung perkantoran berita internasional yang digempur oleh Israel di Jalur Gaza. /Twitter.com/@arwaib

"Saya bahkan bertanya kepada rekan-rekan saya apakah mereka telah melihat sesuatu yang mencurigakan," tuturnya.

"Mereka semua membenarkan kepada saya bahwa mereka tidak pernah melihat aspek militer atau bahkan para pejuang keluar masuk," terangnya.

Baca Juga: Ayo Klaim Kode Redeem PUBG Mobile untuk Minggu 16 Mei 2021: Dapatkan Hadiah Menariknya!

CEO The Associated Press, Gary Pruitt, yang telah bekerja di kantor itu selama lima belas tahun, menyetujui pernyataan Safwat.

“Kami telah berada di gedung itu selama sekira 15 tahun untuk biro kami. Kami jelas tidak pernah merasa Hamas ada di sana," ungkapnya.

Berdasarkan penuturan Safwat, mereka sudah mendapatkan peringatan satu jam sebelum ledakan itu terjadi.

Baca Juga: Lirik Lagu Snowman - Sia yang Viral di TikTok

Seorang penghuni gedung tersebut sebelumnya telah menerima telepon langsung dari militer Israel yang memberitahu akan ada penyerangan.

Safwat bersama rekan-rekannya yang pada saat itu berada di dalam gedung segera mengumpulkan sebanyak mungkin barang pribadi dan peralatan kantor, terutama kamera.

Safwat yang telah bekerja di sana selama sebelas tahun, kemudian menyaksikan setidaknya tiga rudal menghantam gedung dan meruntuhkannya.***

Halaman:

Editor: Arman Muharam

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x