Siap Hidup dengan Corona, Australia Justru Catat Rekor Kasus Harian Tertinggi

18 Desember 2021, 12:59 WIB
Australia catata rekor kasus Covid-19 harian. /REUTERS/Jaimi Joy/File Photo

PR TASIKMALAYA - Australia melaporkan rekor baru terkait kasus harian Covid-19 pada Sabtu, 18 Desember 2021, untuk tiga hari berturut-turut.

Tercatat bahwa kasus Covid-19 meningkat di dua negara bagian terpadat di Australia, yakni New South Wales dan Victoria.

Negara bagian New South Wales melaporkan 2.482 kasus baru Covid-19, Victoria dengan 1.504 kasus baru, dan Queensland melaporkan 31 kasus baru pada Sabtu.

Jumlah keseluruhan kasus infeksi Covid-19 tersebut melampaui angka tertinggi sebelumnya di Australia, yaitu 3.820 kasus sehari sebelumnya.

Baca Juga: Anggota DPR Minta Pemerintah Waspada di Bandara Guna Antisipasi Varian Omicron

Rekor kasus infeksi ini terjadi di saat Australia sudah mulai melonggarkan pembatasan dan bersiap hidup berdampingan dengan virus corona.

Perdana Menteri Scott Morrison menegaskan pada Sabtu bahwa fokusnya harus pada rawat inap, atau perawatan intensif, daripada jumlah kasus aktual.

Sejauh ini, dia mengatakan peningkatan jumlah kasus di New South Wales tidak menyebabkan tekanan pada rumah sakit. Hanya 26 orang dalam perawatan intensif.

"Saya tidak akan setuju bahwa orang Australia berpuas diri tentang hal itu. Kami menganggap ini sangat serius," Morrison dalam konferensi pers, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Reuters.

Baca Juga: Alasan Greta Irene Tolak Gaga Muhammad untuk Nikahi Laura Anna: Enggak Ada!

"Sebaiknya ditangani dengan kepala tenang dan rencana yang jelas."

Morrison mengatakan Australia tidak berada dalam situasi yang sama dengan Inggris, Eropa atau Amerika Utara, di mana kasus-kasus melonjak.

Dalam pelonggaran pembatasan pandemi terbaru, pelancong internasional yang telah divaksinasi penuh yang tiba di Sydney dan Melbourne tidak perlu lagi diisolasi selama 72 jam.

Namun, pelancong masih perlu melakukan tes PCR dalam waktu 24 jam setelah tiba.

Baca Juga: EXO Menang 4 Nominasi di Acara Penghargaan Akhir Tahun China 2021, Termasuk Grup Pria Terlaris

Pelancong nantinya hanya perlu mengisolasi sampai mereka menerima hasil tes negatif.

Australia beberapa hari lalu kembali membuka perbatasan internasionalnya.

Negara ini sejauh ini mencatat sekitar 239.000 kasus dan sekitar 2.130 kematian.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: Reuters

Tags

Terkini

Terpopuler