Berikut Cara Pencegahan Demam Berdarah di Lingkungan Rumah

- 28 November 2023, 09:32 WIB
Salah satu faktor utama mengapa demam berdarah bisa menjangkit manusia adalah karena pola hidup bersih dan sehat yang tidak dilakukan.
Salah satu faktor utama mengapa demam berdarah bisa menjangkit manusia adalah karena pola hidup bersih dan sehat yang tidak dilakukan. /Pexels/Anuj/

PR TASIKMALAYA - Menjelang akhir tahun 2023, musim penghujan diprediksi akan segera terjadi dengan curah yang cukup tinggi. Dalam hal ini, salah satu penyakit yang biasanya timbul adalah demam berdarah dengue (DBD).

Sebelum mengetahui cara pencegahannya, terlebih dahulu untuk mengetahui apa yang membuat penyakit demam berdarah menjangkit manusia.

Melansir laman resmi Kementerian Kesehatan (Kemenkes), salah satu faktor utama mengapa demam berdarah bisa menjangkit manusia adalah karena pola hidup bersih dan sehat yang tidak dilakukan.

Meski terkesan sepele, faktanya demam berdarah merupakan salah satu penyakit yang dapat menyebabkan kematian. Bahkan bila tidak menanggulanginya dengan berbagai pencegahan, statusnya dapat menjadi sebuah wabah.

Baca Juga: Simaklah 2 Resep Alami untuk Mengobati Demam Berdarah Dengue atau DBD

Untuk mengetahui bagaimana cara mencegah penyakit yang sering disebut DBD ini. Di bawah ini kami akan paparkan berbagai cara untuk mencegahnya secara lengkap.

Cara mencegah demam berdarah

Berangkat dari faktor penyebabnya, DBD akan sangat berpotensi untuk timbul pada lingkungan yang tak bersih. Karenanya, yang paling penting dari upaya pencegahannya adalah menciptakan lingkungan yang bersih.

Baca Juga: Penelitian Terbaru Perkirakan Manusia akan Musnah pada Tahun 2080 Gegara Malaria dan Demam Berdarah

Menguras

Sebagaimana tercantum dalam program pemerintah melalui Kemenkes, menguras atau memastikan tidak ada genangan air kotor di wadah atau tempat penampungan air.

Sebab air yang menggenang adalah sarang dari telur nyamuk yang berpotensi adanya nyamuk Demam Berdarah. Saat musim hujan, lakukanlah hal ini setiap hari untuk memutus siklus kehidupan nyamuk.

Menutup

Sikap kedua yang harus dilakukan adalah menutup dan memastikan tempat atau wadah penampungan air tidak terkena kotoran. Hal ini dilakukan setelah pembersihan telah dilakukan.

Baca Juga: Ilmuwan Indonesia Berhasil Turunkan Infeksi Demam Berdarah Menggunakan Bakteri Wolbachia

Dalam hal ini, disarankan juga untuk mengubur barang-barang bekas ke dalam tanah. Sebab jika dibiarkan akan berpotensi menjadi sarang nyamuk.

Mendaur ulang limbah

Karena mencegah DBD sama halnya dengan menciptakan lingkungan bersih. Maka mendaur ulang barang bekas menjadi sesuatu yang bermanfaat dengan fungsi yang lain dapat menjadi solusi. Hal ini bertujuan untuk menghindari adanya penumpukan barang bekas yang kotor tempat nyamuk bersarang.

Memelihara ikan pemakan jentik

Jentik nyamuk adalah hasil dari telur nyamuk yang telah menetas. Hal itulah yang berpotensi adanya serangan nyamuk Demam Berdarah. Maka tak ada salahnya untuk memelihara ikan yang biasa memakan jentik nyamuk. Sehingga air yang tergenang sekalipun lebih aman dari potensi penyebarannya.

Baca Juga: Simak dan Kenali Gejala Awal Alami Demam Berdarah Dengue atau DBD Sebelum Terlambat!

Menggunakan obat anti nyamuk

Penggunaan obat anti nyamuk yang beragam dapat menjadi pilihan. Baik itu berupa obat oles, obat yang dibakar, yang disemprotkan, atau menggunakan tenaga elektrik sekalipun.

Memasang kawat kasa pada jendela dan ventilasi

Nyamuk yang baru lahir akan sangat agresif mencari celah untuk masuk ke lingkungan hidup manusia, terutama di dalam rumah. Karenanya, pasanglah kawat kasa pada jendela dan ventilasi rumah Anda.

Baca Juga: 6 Camilan Sehat Malam Hari, Cocok untuk yang Lagi Diet

Gotong royong membersihkan lingkungan

Melakukan gotong royong untuk membersihkan seluruh lingkungan terdekat juga salah satu upaya pencegahan. Sebab potensi penyebaran dari nyamuk tersebut bisa saja datang dari lingkungan terdekat.

Meletakan pakaian bekas dalam wadah tertutup

Pakaian bekas yang menumpuk adalah salah satu tempat favorit nyamuk untuk bersarang. Tempat kotor seperti itu harus selalu dipastikan tertutup untuk mencegah penyebarannya.

Baca Juga: 5 Jenis Makanan Sehat Ini Ternyata Berbahaya Dikonsumsi di Malam Hari, Salah satunya Buah Ini!

Memberikan larvasida pada wadah air

Setelah Anda menguras atau membersihkan tempat penampungan air, perlu untuk memberikan cairan larvasida untuk mencegah adanya jentik nyamuk. Hal itu agar lebih memastikan upaya pencegahan.

Menanam tanaman pengusir nyamuk

Beberapa tanaman dikenal tidak disukai oleh nyamuk. Cara ini cukup ampuh untuk digunakan di rumah. Memelihara tanaman seperti Lavender, Serai Wangi, Daun Lemon, atau Daun Selasih dapat menjadi pilihan.

Baca Juga: Bisa Buat Panjang Umur, Ini Dia 5 Tanaman Herbal yang Sehat bagi Tubuh

Perlu untuk dicatat dengan baik, bahwa upaya pencegahan penyakit Demam Berdarah juga harus dibarengi dengan kesadaran seluruh orang terdekat. Tak hanya membutuhkan sikap hidup bersih dan sehat, tapi juga kesadaran dan pengetahuan terkait hal ini perlu ditumbuhkan bersama-sama.***

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah