Kenali Penyakit Muntaber: Pengertian, Penyebab, dan Gejala yang Dirasakannya

- 15 September 2023, 06:45 WIB
Berikut pengertian, penyebab, dan gejala dari adanya penyakit muntaber atau Gastroenteritis.
Berikut pengertian, penyebab, dan gejala dari adanya penyakit muntaber atau Gastroenteritis. /Pixabay/mohamed_hassan

PR TASIKMALAYA - Penyakit muntaber sebagai penyakit yang dikenal di tengah masyarakat memiliki nama asli dalam bidang medis, yakni Gastroenteritis (GEA).

Dalam artikel ini akan dipaparkan seluruh informasi mengenai pengertian, penyebab, dan gejala yang dirasakan ketika seseorang terkena penyakit muntaber.

Pengertian muntaber

Perlu diketahui bahwa muntaber atau Gastroenteritis adalah peradangan pada bagian pencernaan dalam tubuh. Dalam hal ini, lambung dan usu juga masuk sebagai organ dalam yang terkena penyakit tersebut.

Baca Juga: Resep Obat Batuk dan Pilek Alami ala dr Zaidul Akbar! Wajib Dicoba

Adapun penyebab pada umumnya, biasanya disebabkan oleh adanya infeksi virus dan bakteri. Atau dalam kasus lainnya juga ditemukan karena adanya parasit atau jamur.

Dalam pengertiannya lebih lanjut, muntaber atau Gastroenteritis adalah suatu keadaan feses sebagai hasil dari buang air besar (defekasi) menjadi bertekstur cair atau setengah cair.

Selain itu, pada umumnya orang yang mengidap muntaber akan mengeluarkan lebih banyak air saat buang air besar, dibanding feses itu sendiri.

Tak hanya itu, muntaber yang dikenal masyarakat sebagai penyakit gabungan juga disertai dengan munculnya perasaan mual yang menyebabkan muntah. Bahkan, muntaber biasanya dapat memberikan frekuensi buang air besar yang cukup sering, mencapai lebih dari 3 kali sehari.

Baca Juga: Siap-siap, Kurikulum Merdeka Akan Diterapkan Secara Nasional Tahun 2024 Mendatang

Atas hal itu, dapat disimpulkan bahwa pengertian singkat muntaber adalah keadaan buang air besar dengan frekuensi yang sering, dilengkapi dengan cairan yang lebih banyak daripada feses dalam jangka waktu kurang dari 14 hari atau dua minggu.

Bahkan, medis menyatakan bahwa umumnya muntaber akan disertai dengan beberapa penyakit lain. Seperti mual, muntah, nyeri perut, hingga demam.

Penyebab muntaber

Dalam hal penyebabnya, muntaber memiliki dua penyebab utama, yakni infeksi dan non infeksi. Pada penyebab infeksi, terdapat dua penyebab turunan, yakni adanya Virus yang sebanding dengan Rotavirus dan adanya Bakteri, seperti Salmonella, Euschericia Coli.

Baca Juga: Update Hasil Hongkong Open 2023, Apriyani-Fadia Lolos ke Quarter Final, Pramudya-Yeremia Gagal!

Sedangkan pada penyebab yang bersumber dari non infeksi adalah sebagai berikut.

1. Makanan dan minuman (karena tak tahan terhadap suatu makanan tertentu)

2. Parasit, seperti Entamoeba histolytica dan Cryptosporidium

3. Faktor lingkungan (lingkungan kotor, terutama saat musim hujan)

Baca Juga: Jadwal Pekan ke-12 BRI Liga 1 pada 15 hingga 17 September, Ada Persib vs Persikabo 1973

4. Obat-obatan tertentu, seperti antibiotik, antasida, dan obat kemoterapi

5. Logam berat, seperti timbal, arsen, atau merkuri yang terhirup dari udara atau dalam air mineral yang terkandung di dalamnya

Gejala muntaber

Setelah mengetahui pengertian dan penyebabnya, perlu untuk mengenali berbagai macam gejala yang dirasakan penderita muntaber sebagai berikut.

Baca Juga: Rencana Perpanjang Rute KCJB Sampai ke Surabaya, Menhub Budi: Kecenderungan Lewat Selatan

1. Kram perut

2. Mual

3. Muntah

4. Suhu badan meningkat

Baca Juga: Catat, Terlalu Sering Kencing Bisa Jadi Sebab 5 Tanda Gangguan Kesehatan!

5. Demam

6. Sakit kepala

7. Sakit otot

8. Nafsu makan hilang

Baca Juga: Tes IQ: Mau Dapat Promo 9 9 McD? Yuk Cari 3 Perbedaan pada Gambar Ini dalam 23 Detik!

9. Berat badan turun

10. Kurangnya nafsu makan

11. Diare

12. Feses dalam kondisi cair

Baca Juga: Penjelasan Ending Drama Korea Moving Episode 16 dan 17: Detik-detik Menegangkan

13. Feses mengandung darah atau lendir yang berwarna kehijau-hijauan

Demikian informasi lengkap mengenai pengertian, penyebab, dan gejala yang dirasakan pengidap muntaber. Semoga dapat menjadi referensi untuk tetap menjaga kesehatan.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Kemkes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah