Waspadai Gejala Demensia saat Dengarkan Musik, Berikut Penjelasan Menurut Ahli

- 12 September 2023, 07:08 WIB
Ilustrasi demensia.
Ilustrasi demensia. /PIXABAY/Gerd Altmann.

PR TASIKMALAYA - Demensia pada dasarnya bukan penyakit yang sesungguhnya seperti penyakit kronis lainnya. 

Beberapa gejala umum demensia yang dikenal mencakup kebingungan, kesulitan berkonsentrasi, dan penurunan fungsi otot.

Namun, ada juga gejala demensia yang mungkin kurang dikenal. Salah satu di antaranya adalah masalah pendengaran saat mendengarkan suara seperti musik.

Umumnya, demensia biasanya muncul pada kelompok usia lanjut, di mana gangguan pendengaran menjadi masalah yang sering terjadi.

Baca Juga: Daftar Atlet Bulutangkis Indonesia yang Berpotensi Lolos ke WTF 2023 di Peringkat Sementara Top 16

Gangguan pendengaran pada kasus demensia berbeda dari gangguan pendengaran biasa. Pasien demensia tidak hanya mengalami kesulitan mendengar, tetapi juga dalam menginterpretasikan suara-suaranya, seperti lirik lagu atau jenis suara tertentu.

Contohnya, seorang pasien demensia yang mendengarkan lagu favoritnya mungkin tidak akan mendengarnya dengan cara yang sama seperti sebelumnya. Mereka juga mungkin tidak bisa mengenali instrumen musik yang digunakan dalam lagu.

Penyebab pasti mengapa demensia mempengaruhi pendengaran belum diketahui. Namun, Alzheimer UK menduga bahwa gangguan pendengaran pada kasus demensia mungkin terkait dengan masalah aliran darah.

Baca Juga: Masih Dibuka! Ajukan Pinjaman KUR BRI 2023 Sekarang Juga, Download Formulir Pengajuan Di SINI

Halaman:

Editor: Wulandari Noor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x