Indonesia Punya Opor Ayam dan Ketupat, Mari Simak Makanan Khas Lebaran di Arab Saudi dan Turki

- 14 Mei 2021, 10:15 WIB
Ilustrasi  makanan khas lebaran Turki, baklava//Simak makanan-makanan khas lebaran yang ada di negara Arab Saudi dan Turki, cita rasa yang berbeda dari Indonesia.*
Ilustrasi makanan khas lebaran Turki, baklava//Simak makanan-makanan khas lebaran yang ada di negara Arab Saudi dan Turki, cita rasa yang berbeda dari Indonesia.* /Pexels/Jamal Yahya

PR TASIKMALAYA − Opor ayam dan ketupat merupakan makanan yang sangat identik dengan Hari Raya Idul Fitri atau lebaran.

Tidak lengkap rasanya jika lebaran tanpa opor ayam dan ketupat khas lebaran tersebut.

Akan tetapi, makanan khas lebaran di Indonesia tentu berbeda dengan makanan khas lebaran di luar negeri.

Baca Juga: Menghilang dari Instagram Selama Seminggu, Prilly Latuconsina Beberkan Alasannya!

Seperti di Arab Saudi, makanan khas lebaran di Arab Saudi yang terkenal menjadi makanan khas yang biasa disantap saat lebaran adalah nasi kabsah.

Nasi kabsah merupakan sebutan untuk nasi yang dimasak bersama rempah dan air kaldu.

Di Arab Saudi, untuk satu porsi nasi kabsah biasanya cukup banyak.

Baca Juga: Seminggu Vakum Instagram, Prilly Latuconsina Kembali Menyapa: I’m Okay

Hal tersebut karena biasanya nasi kabsah dimakan secara bersama-sama.

Biasanya, nasi kabsah juga dipadukan dengan potongan daging kambing atau unta.

Namun, banyak juga yang memasak nasi kabsah dengan potongan ayam.

Baca Juga: Tanggapi Tindak Kekerasan Israel dan Palestina, Hidayat Nur Wahid Minta Presiden Lakukan Ini

Selain itu, makanan khas lebaran di Turki pun berbeda lagi. Makanan yang biasa disajikan saat lebaran di Turki, ialah manisen atau manisan, biasanya berupa baklava.

Baklava merupakan makanan khas lebaran yang dibuat secara berlapis-lapis, lapisan-lapisan tersebut biasanya berisi kacang-kacangan yang dipotong.

Baklava biasa disantap dengan menambahkan madu atau sirup.

Baca Juga: Aldi Taher ke Deddy Corbuzier: Temuin Gue Sama Uus, Pengen Cium Pipinya

Cara pembuatan baklava juga dapat dikatakan sederhana. Cukup haluskan kacang-kacangan dengan blender, selanjutnya, olesi nampan besi atau loyang dengan mentega.

Setelah Loyang diolesi mentega, letakkan kulit pastry di atasnya.

Taburkan kacang-kacangan yang sudah dihaluskan sebelumnya yang sudah dicampur gula pasir, dan bubuk kapulaga.

Baca Juga: Israel Serang Palestina, Netizen Indonesia Komentari Instagram Benjamin Netanyahu: Tangan Kosong Kalau Berani

Letakkan lagi lembar pastry di atasnya, lakukan langkah yang sama sampai beberapa lapisan sesuai keinginan.

Olesi lapisan pastry paling atas dengan mentega, lalu panggang hingga matang.

Setiap momen lebaran, umat Muslim di Turki biasanya saling menghantarkan manisen atau manisan ke rumah tetangga atau sanak saudara dan saling bertukar manisen.

Maka dari itu, saat momen lebaran di Turki, kegiatan yang dilakukan umat Muslim di Turki saat saling bertukar manisen disebut Festival Gula.***

Editor: Asri Sulistyowati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah