4 Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan, Satu di Antaranya Dapat Digunakan Sebagai Obat Kumur

9 November 2021, 20:15 WIB
Inilah beberapa manfaat gel lidah buaya untuk kesehatan, salah satunya dapat digunakan sebagai alternatif obat kumur. /Pixabay/Rosina-Sch

PR TASIKMALAYA - Salah satu tanaman yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan adalah lidah buaya.

Tanaman lidah buaya yang mengandung gel ternyata dikenal luas untuk meredakan sengatan matahari dan membantu menyembuhkan luka.

Akan tetapi, ada beberapa manfaat lain yang dihasilkan oleh gel lidah buaya untuk kesehatan.

Baca Juga: Profil Eddie Howe Nahkoda Baru Newscastle United, Klub Sultan Ini Siap Saingi Man City?

Simak berikut berbagai manfaat gel lidah buaya untuk kesehatan, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Healthline.

1. Alternatif obat kumur

Dalam sebuah studi tahun 2014 yang diterbitkan dalam Jurnal Ilmu Kesehatan Ethiopia, para peneliti menemukan ekstrak gel lidah buaya sebagai alternatif yang aman dan efektif untuk obat kumur berbahan kimia.

Baca Juga: Profil Member IVE yang Baru Diperkenalkan Starship, 2 Member ini Mantan Anggota IZONE!

Bahan alami tanaman lidah buaya yang meliputi dosis vitamin C yang sehat, dapat memblokir plak.

Gel lidah buaya juga dapat memberikan kelegaan jika Anda mengalami pendarahan atau gusi bengkak.

2. Menurunkan kadar gula darah

Baca Juga: Usai Berlibur ke Turki dengan Lesti Kejora, Rizky Billar Miliki Rencana ke Sini: Insya Allah Tahun Depan

Menelan dua sendok makan jus lidah buaya per hari dapat menyebabkan kadar gula darah turun pada penderita diabetes tipe 2, menurut sebuah penelitian di Phytomedicine: International Journal of Phytotherapy and Phytopharmacy.

Akan tetapi, penderita diabetes yang mengonsumsi obat penurun glukosa, harus berhati-hati saat mengonsumsi lidah buaya karena mungkin bisa menurunkan jumlah glukosa Anda ke tingkat yang berbahaya.

3. Perawatan kulit

Baca Juga: Kuburan Vanessa Angel dan Febri Ardiansyah Diduga Amblas, Penjaga Makam: Biasa Kalau...

Anda juga dapat menggunakan lidah buaya untuk menjaga kulit Anda tetap bersih dan terhidrasi.

Gel lidah buaya yang dikombinasikan dengan senyawa khusus yang disebut karbohidrat kompleks, menjadikannya pelembab wajah alami dan pereda nyeri yang efektif.

4. Melawan kanker payudara

Baca Juga: Perubahan Nama di Akta Kelahiran KK dan E-KTP Sesuai Peraturan Presiden, Berikut Panduan Lengkapnya

Sebuah studi baru yang diterbitkan dalam Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine, gel lidah buaya mengandung sifat terapeutik dari aloe emodin, senyawa dalam daun tanaman.

Para peneliti bahkan menyarankan bahwa sukulen menunjukkan potensi dalam memperlambat pertumbuhan kanker payudara.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler