4 Film yang Tayang di Bioskop Lebaran 2023, Tiketnya Sudah Bisa Dibeli!

- 21 April 2023, 11:55 WIB
Poster Buya Hamka dan Sewu Dino, film Lebaran 2023.
Poster Buya Hamka dan Sewu Dino, film Lebaran 2023. /Kolase foto Falcon Pictures/MD Entertainment/

PR TASIKMALAYA – Jelang Lebaran 2023, beberapa film telah mengumumkan jadwal tayang untuk momen libur dan cuti hari raya ini. Pre-order atau pra-pesan untuk premiere film-film ini pun telah dapat dilakukan.

Setidaknya, ada 4 film Indonesia yang dijadwalkan tayang di bioskop jelang Lebaran 2023. Tepatnya, keempat film itu dijadwalkan rilis di bioskop mulai Rabu, 19 April 2023. Waktu rilis tersebut lebih cepat sehari dari jadwal awal pada 20 April 2023.

Tiket bioskop untuk penayangan premiere film-film tersebut pun telah dibuka mulai Sabtu, 15 April 2023. Penonton dapat membeli tiket pra-pesan melalui situs bioskop maupun aplikasi lainnya selama persediaan masih ada.

Berikut 4 film yang dijadwalkan tayang pada Lebaran 2023.

Baca Juga: Cara Mudah Ajukan Pinjaman KUR BCA 2023 untuk Bisnis Properti

1. Buya Hamka

Film yang disutradarai Fajar Bustomi ini menceritakan perjalanan Buya Hamka, sosok sastrawan, ulama, pahlawan, dan pujangga di Indonesia.

Film ini akan dibagi menjadi 3 bagian/volume. Di volume pertama, periode Hamka (diperankan oleh Vino G. Bastian) menjadi pengurus Muhammadiyah di Makassar diceritakan. Hamka juga menulis sastra koran dan cerita romannya seperti Tenggelamnya Kapal Van Der Wijk dan Di Bawah Lindungan Ka’bah.

Dalam perjalannya, Hamka pun menghadapi berbagai permasalahan seperti salah satu anaknya yang meninggal serta posisinya yang berbenturan dengan Jepang.

Baca Juga: Sangat Sweet! Ini 10 Ucapan Hari Raya Idul Fitri 2023 dalam Bahasa Inggris untuk Dibagikan di Media Sosial

Proses penyelesaian masalah-masalah Hamka itu pun akan ditampilkan dalam film garapan Falcon Pictures dan Starvision Plus ini.

2. Sewu Dino

Di momen Lebaran 2023, ada film horor dari sutradara Kimo Stamboel dengan rumah produksi MD Pictures.

Diangkat dari utas akun Simpleman yang sempat ramai di Twitter, Sewu Dino menceritakan tokoh Sri (diperankan oleh Mikha Tambayong) yang menerima pekerjaan di keluarga Atmojo.

Baca Juga: Lirik Lagu YOASOBI - Idol, Jadi Lagu Tema Pembuka untuk Anime Oshi no Ko

Bersama Erni dan Dini yang sama-sama lahir pada Jumat Kliwon, mereka dibawa ke gubuk dan ditugaskan mengurus Dela Atmojo yang mendapat kutukan santet sewu dino.

Mereka kemudian dihadapkan dengan hal ganjal dan mengerikan, tapi mereka tidak dapat melarikan diri dari gubuk tersebut karena perjanjian mistis mereka dengan Mbah Karsa Atmojo.

Mereka harus menyelesaikan ritual hingga hari ke-1000. Jika melanggarnya, kematian akan menanti mereka.

3. Khanzab

Baca Juga: Demi Jaminan Keamanan Makin Kuat, WhatsApp Tambah 3 Fitur Proteksi

Film horor lainnya yang dijadwalkan tayang Lebaran 2023 adalah Khanzab.

Film ini menceritakan Rahayu (Tika Bravani), anak dari salah satu korban pembantaian dukun santet pada tahun 1998.

Rahayu bersama ibu tiri dan adiknya kemudian meninggalkan Banyuwangi dan kembali ke rumah masa kecilnya. Namun, mereka dikucilkan karena dianggap keluarga dukun santet.

Di tengah masalah itu, Rahayu berusaha rajin salat. Namun, dalam salatnya, Rahayu sulit khusyuk hingga sering lupa rakaat dan bacaan salat. Hal itu karena gangguan dari setan yang biasa mengganggu manusia saat salat bernama khanzab.

Baca Juga: Resep Kue Semprit Keju Lebaran dari Chef Devina Hermawan!

Film yang disutradarai Anggy Umbara ini pun akan menceritakan bagaimana Rahayu dalam menghadapi sosok bernama Khanzab ini.

4. Jin dan Jun

Film lainnya dari sutradara Anggy Umbara juga dijadwalkan tayang Lebaran 20223. Kali ini ada film yang diangkat dari serial legendaris, Jin dan Jun.

Berjudul sama, film Jin dan Jun menceritakan Jun (Rey Bong), seorang siswa SMA yang menemukan botol berisi Jin (Dwi Sasono). Jin dapat mengabulkan segala permintaan, tapi ternyata ada harga dan konsekuensinya untuk permintaan itu.

Baca Juga: Daftar Kendaraan yang Dilarang Melintas Saat Mudik Lebaran 2023, Terhitung Mulai 19 April 2023

Dalam film ini, Om Jin yang mengabulkan berbagai permintaan Jun ditampilkan dalam bentuk komedi.

Dengan sosok Om Jin yang fresh karena berbeda dari Jin versi serialnya, film Jin dan Jun tetap membawa nostalgia penontonnya melalui lagu yang juga diputarkan dalam trailernya.

Demikin 4 film yang dijadwalkan tayang Lebaran 2023. Berencana mengalokasi uang THR Lebaran untuk nonton di bioskop?***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x